Pelatih Persik Lakukan Ini Agar Bisa Atasi Arema FC dalam Derby Jatim
Reporter: kumaidi sumeks
|
Editor: kumaidi sumeks
|
Rabu , 12 Jul 2023 - 15:26
Pelatih Persik Lakukan Ini Agar Bisa Atasi Arema FC dalam Derby Jatim
BACAKORAN.CO - Persik Kediri kibarkan bendera perang kepada Arema FC.
Mereka berjanji bermain total untuk menjaga poin home agar tidak kecolongan dari Arema FC .
Dalam duel pekan ketiga Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya Kediri pada sabtu nanti (15/7).
Misi merebut poin penuh di laga home itu tidak bisa ditawar. Mengingat, ini partai penuh gengsi karena bertajuk derby Jatim.
Semangat para pemain Persik juga tidak boleh kendor karena tim lawan juga pasti akan lebih semangat. Sebagai tim kawakan, Arema FC pasti ogah kalah.
Arema FC juga akan datang ke Kediri dengan kepercayaan tinggi. Mereka baru saja sukses menahan imbang Persib Bandung.
Pelatih Persik Marcelo Rospide tidak sabar menantikan pertandingan tersebut. Dia juga sudah menyiapkan strategi sebaik mungkin.
Bahkan Marcelo juga sampai menonton pertandingan Arema FC. Cara bermain Arema dalam rekaman ditonton dua kali.
"Saya suka kalau derbi karena ini lebih penting untuk kita. Saya sudah nonton 2 pertandingan Arema FC," ungkap Coach Marcelo.
Dari melihat rekaman pertandingan itu, mantan pelatih klub Liga Cina, Meizhou Hakka FC tersebut menilai, Arema FC tim bagus. Baik itu dalam meemgang bola maupun kekuatan fisiknya.
"Pemain depan Arema pegang bola dan fisik bagus. Pasti mereka datang ke sini untuk bawa poin. Jadi kami harus siap hadapi mereka," tukasnya.
Pelatih Persik Marcelo ingin memaksakan kemenangan karena ini partai penting. Selain derbi Jatim, Persik juga butuh poin kandang untuk kembalikan kepercayaan diri pemain usai menelan kekalahan atas Madura United pada laga sebelumnya.
“Hasil kemarin tidak bagus jadi pertandingan berikutnya penting untuk kita karena harus berprestasi ambil hasil yang bagus," tukasnya.(*)
Pelatih Persik Lakukan Ini Agar Bisa Atasi Arema FC dalam Derby Jatim
kumaidi sumeks
kumaidi sumeks
pelatih persik lakukan ini agar bisa atasi arema fc dalam derby jatim
- persik kediri kibarkan bendera perang kepada
mereka berjanji bermain total untuk menjaga poin home agar tidak kecolongan dari arema fc .
dalam duel pekan ketiga liga 1 2023/2024 di kediri pada sabtu nanti (15/7).
misi merebut poin penuh di laga home itu tidak bisa ditawar. mengingat, ini partai penuh gengsi karena bertajuk derby jatim.
semangat para pemain persik juga tidak boleh kendor karena tim lawan juga pasti akan lebih semangat. sebagai tim kawakan, arema fc pasti ogah kalah.
arema fc juga akan datang ke kediri dengan kepercayaan tinggi. mereka baru saja sukses menahan imbang persib bandung.
pelatih persik marcelo rospide tidak sabar menantikan pertandingan tersebut. dia juga sudah menyiapkan strategi sebaik mungkin.
bahkan marcelo juga sampai menonton pertandingan arema fc. cara bermain arema dalam rekaman ditonton dua kali.
"saya suka kalau derbi karena ini lebih penting untuk kita. saya sudah nonton 2 pertandingan arema fc," ungkap coach marcelo.
dari melihat rekaman pertandingan itu, mantan pelatih klub liga cina, meizhou hakka fc tersebut menilai, arema fc tim bagus. baik itu dalam meemgang bola maupun kekuatan fisiknya.
"pemain depan arema pegang bola dan fisik bagus. pasti mereka datang ke sini untuk bawa poin. jadi kami harus siap hadapi mereka," tukasnya.
pelatih persik marcelo ingin memaksakan kemenangan karena ini partai penting. selain derbi jatim, persik juga butuh poin kandang untuk kembalikan kepercayaan diri pemain usai menelan kekalahan atas madura united pada laga sebelumnya.
“hasil kemarin tidak bagus jadi pertandingan berikutnya penting untuk kita karena harus berprestasi ambil hasil yang bagus," tukasnya.(*)
- Tag
-
- Share
-