Berpeluang Kudeta MU di Puncak Klasemen, Ini Rencana RD saat Hadapi PSM

Kamis 14 Sep 2023 - 08:12 WIB
Reporter : kumaidi sumeks
Editor : kumaidi sumeks

BACAKORAN.CO - PS Barito Putera terus panaskan persaingan di papan atas. Kini mereka berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2023/2024 dengan 20 angka. Modal ini hanya terpaut sekali kemenangan dari pemuncak klasemen sementara, Madura United (MU). Barito Putera punya kesempatan untuk menyamai perolehan poin Madura United. Caranya, mereka harus bisa mengalahkan PSM Makassar dalam pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2023/2024 yang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Jumat sore (15/9). Laga ini tentu bukan lawan mudah bagi Barito Putera. Ini karena PSM juga bukan tim lemah. PSM saat ini berada di peringkat ke-10 dengan 15 poin. Mereka di laga ini berstatus sebagai tuan rumah yang sudah pasti akan mendapatkan suntikan motivasi dari para pendukungnya. Namun jika Barito Putera mampu mengalahkan PSM, akan menyodok mereka ke puncak klasemen. Tambahan tiga angka di laga ini akan menyamakan perolehan poin Barito dengan Madura United. Tapi Barito layak pimpin klasemen karena unggul agresivitas gol. Pentingnya laga ini membuat Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan menyiapkan semuanya. Termasuk menyusun plan B jika memang di lapangan tidak sesuai dengan harapan. Mengingat, ada beberapa pemain yang akan absen di laga ini. Di antaranya ya Bagas Kaffa dan kiper Ega Rizky. "Ya sejauh ini semuanya berjalan baik. Kendala kita hanya soal beberapa pemain tidak dalam kondisi bagus. Untuk Bagas setelah melakukan pemeriksaan di Jakarta, dokter timnas memutuskan untuk bergabung timnas karena kondisinya sudah 100 persen sudah bisa latihan seperti biasa," ujar Rahmad Darmawan. "Kita terus secara intensif melakukan persiapan termasuk plan B untuk melawan PSM," jelasnya arsitek yang karib disapa RD ini. Hadapi pertandingan ini, Rahmad Darmawan memboyong sebanyak 22 pemain. Mereka semua dipastikan dalam kondisi baik. Dua pemain asing yang bergabung dengan Timnas Filipina akan menyusul ke Parepare. Carlos de Murga dan Mike Ott. "Untuk pemain yang gabung Timnas Filipina kita lihat kondisi terakhir jelang pertandingan. Mereka akan menyusul ke Parepare," ujarnya. PSM sendiri tidak telalu berbahaya main di kandang. Mereka beberapa kali kalah di depan publik sendiri. Pernah kalah 1-2 dari tamunya Persik Kediri dan Dewa United.(*)

Tags :
Kategori :

Terkait