Arema Masih Yakin Naik Peringkat, Gelar TC di Batu

Selasa 10 Oct 2023 - 19:29 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Arema FC belum menyerah keluar dari zona degradasi. Sebaliknya, keyakinan mereka tinggi bisa menjauh dari kubangan zona degaradsi. 

Saat ini Arema FC berada di peringkat ke-16 dengan 13 poin dari 15 pertandingan. Modal itu hanya terpaut satu kemenangan dari peringkat 17 penghuni zona degradasi, Persikabo 1973. 

Keyakinan Arema FC menebal dibuktikan dengan masih ada upaya memperbaiki performa tim. Langkah yang diambil manajemen Arema FC adalah menggelar training center (TC).

Pemain Arema FC langsung berkumpul di Batu Selasa sore (10/10) untuk TC usai menjalani libur tiga hari. Langkah ini diambil karena kompetisi sedang rehat agenda Timnas Indonesia yang berjuang di Playoff Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Kita akan melakukan persiapan sekitar 2 Minggu untuk mempersiapkan diri. Kita TC di Batu. Kita harus mencoba untuk meningkatkan pemain," terang Pelatih Arema FC Fernando Valente.

"Kami akan tetap kerja, mencoba meningkatkan pemain. Saya percaya kepada pemain-pemain saya," tegasnya.

Valente yakin anak asuhnya bisa bangkit. Ini jika melihat dari laga terakhir melawan Borneo FC.

Saat kalah 0-1 atas Borneo FC, Valente menilai anak asuhnya tak layak kalah. Sebab, para pemain juga unggul dalam permainan.

"Secara permainan kami menang tapi secara hasil akhir, kita kalah dari Borneo FC. Kita harus belajar dari itu dan kita harus perbaiki untuk pertandingan selanjutnya," tegas Valente. 

Pada laga selanjutnya pekan ke-16, Arema FC akan berhadapan dengan PSM makassar di Stadion Gelora BJ habibie, Parepare, Jumat malam (20/10). Pertarungan gak mudah karena PSM juga tangguh di kandang.(*)

Kategori :