BACAKORAN.CO - Xiaomi Smart Band 8 adalah pelacak kebugaran terbaru dari Xiaomi yang memiliki layar AMOLED 1,62 inci.
Hadir sensor kesehatan yang akurat, lebih dari 100 mode olahraga, dan fitur NFC yang memudahkan pembayaran nirkabel.
Pelacak kebugaran ini juga memiliki desain yang ringan dan nyaman dengan tali yang bisa diganti sesuai selera.
Xiaomi Smart Band 8 dijual dengan harga Rp520.000 untuk versi standar dan Rp600.000 untuk versi NFC di Indonesia.
BACA JUGA:Redmi Watch 3 Active: Smartwatch Stylish Menyempurnakan Aktivitas Olahraga dengan Harga Rp459 Ribu
Layar AMOLED yang Menawan
Salah satu daya tarik Xiaomi Smart Band 8 adalah layar AMOLED 1,62 inci yang memiliki resolusi 192 x 490 piksel dan kecerahan hingga 600 nits.
Layar ini dapat menampilkan warna yang cerah, tajam, dan jelas di bawah sinar matahari.
Kamu bisa melihat informasi penting seperti waktu, notifikasi, data kesehatan, dan data olahraga dengan mudah.
Kamu juga bisa mengganti tema jam dari lebih dari 200 pilihan yang tersedia di aplikasi Mi Fit.
Sensor Kesehatan yang Akurat
Xiaomi Smart Band 8 tidak hanya berguna untuk melacak aktivitas fisik Kamu, tetapi juga untuk memantau kesehatan kamu secara menyeluruh.
Pelacak kebugaran ini dilengkapi dengan sensor optik PPG yang dapat mengukur detak jantung, saturasi oksigen darah, tekanan darah, tingkat stres, dan kualitas tidur Kamu.
Kamu bisa mendapatkan laporan kesehatan harian, mingguan, atau bulanan di aplikasi Mi Fit.
BACA JUGA:Redmi Note 12 Smartphone Midrange Harga Rp2 Jutaan Dibekali Layar AMOLED 120Hz dan Kamera 50MP
kamu juga bisa mendapatkan peringatan jika ada anomali pada kesehatan.