Kasihan Erick Tohir, Dilepeh Golkar, Lebih Pilih Gibran Dampingi Prabowo
BACAKORAN.CO - Partai Golkar secara resmi memberikan dukungan kepada putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapres yang akan mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Keputusan tersebut keluar secara resmi dalam acara Rapimnas Partai Golkar pada Sabtu 21/8 .
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto mengumumkan langsung nama Gibran untuk menjadi Cawpres Jokowi di Rapimnas tersebut.
Keputusan ini tentu menutup peluang Erick Tohir yang juga digadang gadang oleh partai berlambang pohon beringin ini untuk dicalonkan sebagai Cawapres Prabowo.
BACA JUGA:RESMI! Golkar Resmi Mendukung Gibran Cawapres, Jokowi Restui Prabowo Capres
Nama Erick Tohir pernah diyakini oleh para petinggi Golkar sebagai kandidat tepat sebagai Cawapres Prabowo karena elektabilitasnya termasuk tinggi.
Bahkan, beberapa hari sebelumnya Erick Tohir viral di media telah membuat SKCK dan pengajuan pengadilan tidak dalam terlibat kasus pidana sebagai salah satu syarat maju sebagai Cawapres.
Lalu apakah peluang Erick Tohir selesai?
Tentu peluang tersebut masih ada.
Sebab tarik ulur kepentingan di Koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo sebagai Capres masih banyak kepentingan.
Prabowo sendiri belum memutuskan siapa Cawapres yang pasti mendampinginya.
KPU juga masih menunggu pendaftaran Capres hingga 24 Oktober 2023.
Sebelumnya, tanah air diguncang oleh kejutan politik yang memukau ketika Partai Golkar secara resmi mengumumkan pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil presiden dalam Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia tahun 2024-2029.