Netizen Memang Sadis, Pemain Timnas Indonesia U-17 sampai Gagal Move On Gara-Gara Ini

Jumat 24 Nov 2023 - 14:22 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Piala Dunia U-17 2023 masih berlanjut di Indonesia meski Timnas Indonesia U-17 sudah tidak ambil bagian. Ini karena Pasukan Garuda hanya mampu koleksi 2 poin setelah di laga terakhir takluk kepada Maroko U-17 dengan skor 1-3 pada 16 November lalu.

Kekalahan Timnas Indonesia U-17 itu ternyata memberikan dampak luar biasa kepada pemain. Bahkan beberapa hari setelah laga terakhir itu, ada pemain timnas yang masih menjadi korban perundungan.

Kisah ini diutarakan oleh psikolog Timnas Indonesia U-17 Afif Kurniawan. Dengan terang-terangan,  Afif menyebut ada beberapa pemain yang sangat terdampak dengan perundungan itu. 

"Sampai setelah empat hingga lima hari setelah pertandingan melawan Maroko U-17, masih ada perundungan ke pemain. Saya mau sampaikan bahwa ada pemain kami yang terdampak. Ini cukup serius," tegas Afif.

Afif menyayangkan situasi ini. Dia berharap, semua pihak harus bersinergi membangun dan menjaga mental tanding para pemain dengan menyuguhkan kritik yang membangun.

BACA JUGA:Fix! Masa Depan Timnas Indonesia U-17 Terjaga, PSSI Amankan Separo Tim, Ini Rencananya

"Kita sudah seharusnya bersinergi. Kritik media sudah sangat konstruktif. Pelatih dan pengurus sudah mendampingi serta mengarahkan dengan baik. Tapi, di media sosial tidak sedikit yang berkomentar negatif," jelasnya.


Pemain Timnas Indonesia U-17 saat berlatih jelang pertandingan di Piala Dunia U-17.-loc wcu17-

Afif menegaskan bahwa pihaknya tidak melarang ada kritik untuk Timnas Indonesia U-17. Bahkan, jajaran pelatih dan pemain terbuka dengan kritik. 

"Tapi, tidak demikian dengan komentar negatif. Apalagi, komentarnya itu berupa caci maki dan hal-hal yang di luar nalar," tegasnya. 

Diakui Afif, komentar-komentar negatif itu berdampak serius ke mental pemain. Apalagi, para pemain Timnas Indonesia U-17 usianya masih remaja. Emosi mereka masih labil.

"Kami sangat terbuka dengan kritik. Apalagi, kritik dengan dasar yang jelas. Tapi, jangan komentar negatif. Namun itu yang terjadi di media sosial," terang dosen Universitas Airlangga Surabaya tersebut. 

Pada Piala Dunia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup A sempat bermain imbang dengan skor identik 1-1 saat melawan Ekuador dan Panama. 

BACA JUGA:Usai Tersingkir, Timnas Indonesia U-17 Balik Jakarta, Bima Sakti Minta Maaf dan Beberkan Program Selanjutnya

Namun, mereka kemudian kalah 1-3 kontra Maroko U-17. Hasil itu menyulitkan Timnas Indonesia U-17 melangkah ke babak berikutnya di Piala Dunia U-17.

Kategori :