Perawatan yang Salah Saat Murai Batu Mabung: Ini Langkah-Langkah yang Benar Ala om Iwan Kicau

Sabtu 06 Jan 2024 - 04:00 WIB
Reporter : djarwo
Editor : djarwo

Yang terpenting ketika burung berada dalam kerambah tidak usah di semprot-semprot dengan air, biarkan burung mandi dengan alami.

Justru kalau burung mau mandi itu akan lebih baik untuk kebersihan dan kesehatan tubuh siburung tersebut.

Tips Perawatan yang Tepat saat Murai Mabung Ala om Iwan Kicau

1. Memberikan Waktu Istirahat yang Cukup

Memang ketika murai batu dalam keadaan mabung harus full kerodong , agar burung dapat ketenangan, dan mempercepat proses mabungnya, itu yang Om wan Kicau lakukan.

Dengan istirahat yang cukup sangat penting selama masa mabung. Terutama di letakkan ditempat yang tenang, dan jauhkan dari suara burung murai yang lainnya.

Karena kalau burung merasa terancam dapat menghambat proses mabung itu sendiri. Dengan memberikan waktu istirahat yang memadai bagi burung untuk mempercepat proses pemulihan dan pertumbuhan bulu yang barunya.

BACA JUGA:Ragam Jenis Murai Batu dan Karakteristiknya, Kicaumania pilih yang Mana?

BACA JUGA:Tips Memilih Calon Murai Batu Juara: Panduan Lengkap dari Om Iwan KIcau

2. Pemberian Pakan dan Air Minum

Dengan memberikan Makan yang baik dan cukup, serta air minum wajib. Terutama air minum wajib diganti tiap hari, untuk menjaga kebersihan agar kotoran dari murai itu sendiri tidak ikut terminum oleh si burung.

3. Mandi


Dalam kondisi mabung pun burung tetap harus dimandikan untuk menjaga agar tetap bersih dan sehat.gbr. bacakoran.co--

Burung memang wajib dimandikan, tidak hanya ketika burung dalam keadaan fit saja. Dalam kondisi mabung pun burung tetap harus dimandikan untuk menjaga agar tetap bersih dan sehat.

4. Jemur

Walaupun dalam kondisi mabung burung pun tetap harus dijemur untuk menjaga kesehatan kulit dan bulunya agar tidak lembab, sehingga burung tetap sehat.

Kategori :