Paten! LG StanbyME Layar Multifungsi 27 Inci yang Bisa Diputar, Harganya?

Kamis 01 Feb 2024 - 15:32 WIB
Reporter : Deby Tri
Editor : Deby Tri

Layar LG StanbyME memiliki resolusi Full HD dan mendukung HDR10 Pro, yang membuat gambar lebih tajam dan warna lebih hidup. 

BACA JUGA:Canon Hadirkan Lensa Zoom Ultra-wide untuk Kamera APS-C EOS R, Ini Harganya

BACA JUGA:Yakin Nggak Mau Klaim? Kode Redeem Mobile Legends Terbaru Hari Ini Edisi Skin dan Item, Buruan Ambil

Suara LG StanbyME juga jernih dan nyaring berkat teknologi AI Sound, yang bisa mengoptimalkan suara sesuai dengan jenis konten yang ditampilkan.

LG StanbyME juga menggunakan platform webOS, yang sama dengan smart TV LG. 

Dengan webOS, Kamu bisa mengakses berbagai layanan streaming favorit Kamu, seperti Netflix, YouTube, Amazon Prime dan lainnya. 

Kamu juga bisa menikmati konten pendidikan untuk anak-anak dari Highbrow, platform video-on-demand bebas iklan yang khusus menyediakan konten berkualitas untuk anak-anak.

BACA JUGA:China Kalahkan Amerika dan Eropa, Luncurkan Baterai Nuklir Mini Bikin HP Awet 50 Tahun

BACA JUGA:Paket Unlimited Indosat 'Murmer' ini Cara Dapatkannya Tanpa Bikin Dompet Boncos, Tertarik?

LG StanbyME hadir dengan warna krem yang elegan dan penutup belakang yang dibalut material kain bertekstur, sehingga cocok dengan berbagai dekorasi interior. 

Saat tidak digunakan, LG StanbyME tidak akan mengganggu keselarasan desain ruang Kamu. 

LG StanbyME juga ramah lingkungan, karena menggunakan bahan daur ulang dan hemat energi.

LG StanbyME saat ini baru tersedia dengan opsi pre order yang berlangsung sepanjang kuartal pertama 2024. 

BACA JUGA:Bukan Didorong Kondisi Ekonomi Dunia, Ini Alasan Sebenarnya Microsoft Lakukan PHK Massal Karyawan!

BACA JUGA:Samsung Galaxy M14 5G Banting Harga Hingga Rp2 Jutaan, Pasar Market Awal Tahun Berubah!

Untuk opsi pre order ini, LG StanbyME dibanderol dengan harga Rp 12.999.000. Selain itu, akan ada promo menarik pada masa pre order ini. 

Kategori :