BACAKORAN.CO - PSSI kembali memanggil pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia. Kali ini, federasi sepak bola Indonesia itu memanggil pemain usia di bawah 16 tahun.
Mereka menyiapkan Timnas Indonesia U-16 untuk hadapi beberapa kejuaraan. Di antaranya Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala Asia U-17.
Sebagai tahap awal, PSSI memanggil 32 pemain. Training camp gelombang pertama ini berlangsung 19 hingga 21 Februari 2024 di Jakarta.
"Kita mulainya latihan Senin tanggal 19 Februari 2024. Saya bersyukur dan senang bisa berada di tim ini. Terima kasih PSSI atas kepercayaannya," terang Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto.
BACA JUGA:Piala Soratin U-13 dan U-17 Selesai usai Dapatkan Juara, Apa Harapan PSSI? Ini Kata Exco-nya
Nova sebelum memegang kendali di Timnas Indonesia U-16 merupakan asisten pelatih Shin Tae Yong di Timnas Senior. Dia menjabat posisi itu sejak Shin Tae Yong dipercaya menjadi pelatih timnas akhir Desember 2019.
Hampir lima tahun temani Shin Tae Yong, Nova mulai dilepas untuk memegang tim sendiri. Timnas Indonesia U-16 menjadi debutnya sebegai pelatih kepala di Timnas Indonesia.
--Nova Arianto saat dampingi Shin Tae Yong di Timnas Indonesia.--pssi---
Dalam unggahannya di media sosial, Nova pun mengucapkan terima kasih kepada Shin Tae Yong.
"Terima kasih juga kepada coach Shin Tae Yong atas supportnya. Kita akan memperbaikinya dari bawah, agar pemain nantinya bisa lebih siap saat masuk di level teratas nantinya," tulisnya.
Nova akan mengglar sesi seleksi dan latihannya dua kali dalam sehari. Pagi pukul 08.00-10.00 dan sore pukul 16.00-18.00 WIB.(*)
Nova Arianto menadampingi pemain latihan dalam persiapan Piala Asia 2023 Qatar.-pssi-
32 Nama Seleksi dan Pemusatan Latihan Tim U-16 Gelombang Pertama:
Kiper