- Pindahkan campuran toner saffron ke dalam botol semprot. Simpan di dalam kulkas.
- Gunakan toner saffron setiap malam sebelum tidur dengan menyemprotkan ke kapas dan mengusapnya ke seluruh wajah.
Masker Saffron
Masker saffron dapat memberikan nutrisi dan kelembapan pada kulit.
BACA JUGA:InsyaAllah Awet Muda! Begini Cara Membuat Kolagen Sendiri di Rumah, Hanya Pakai Bahan Ini Aja Lho
Masker saffron juga dapat mencerahkan kulit, menghilangkan noda, dan mengencangkan kulit.
Ada beberapa cara membuat masker saffron dengan bahan-bahan alami lainnya, seperti berikut:
1. Masker saffron dan susu
Campurkan beberapa helai saffron dengan susu yang belum dipasteurisasi dan perasan jeruk lemon.
Diamkan selama satu jam hingga saffron menyatu dengan susu.
Oleskan pada wajah sebagai masker dan diamkan selama 15 menit.
Bilas dengan air bersih.
2. Masker saffron dan cendana
Campurkan satu sendok makan bubuk cendana dengan dua helai saffron dan sedikit susu mentah.