Ini 3 Skema Polri Atasi Macet Saat Mudik di Ruas Tol Trans Jawa, Yang Pakai Motor Wajib Perhatikan Ini

Rabu 06 Mar 2024 - 09:14 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

Dia harus mengeluarkan himbauan karena tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor saat arus mudik tahun lalu. Dia mengatakan, 74 persen sepeda motor menjadi korban atau terlibat kecelakaan lalu lintas.

“Dengan data tersebut, sebaiknya teman-teman masyarakat Indonesia yang akan mudik itu tidak menggunakan sepeda motor karena sangat potensial terjadi kecelakaan lalu lintas,” ingatnya.

Aan menyarankan kepara para pemudik dengan speda motor untuk memanfaatkan program mudik gratis. Biasanya banyak mudik gratis yang diselenggarakan pemerintah dalam rangka mengurangi penggunaan sepeda motor.

BACA JUGA:Jalur Mudik Baru! KAI Buka Jalan Kereta Api Lagi Sampai Ujung Timur Pulau Jawa, Cek Disini Selengkapnya

Namun jika memang pemudik tetap ingin memakai sepeda motor, ada beberapa faktor yang harus diperhatikan. Ini semua demi keselamatan.

“Yang pertama, pastikan sepeda motor itu sehat. Yang kedua, manusianya juga sehat. Yang ketiga, perlengkapan, helm, kemudian sepatu, jaket untuk melindungi diri,” jelasnya.

“Yang keempat waktu istirahat, tolong dimanfaatkan betul, karena maksimal 2 jam itu sudah lelah, konsentrasi sudah kurang. Jadi 2 jam silakan minggir ke rest area, istirahat, minimal kalau sepeda motor 30 menit,” lanjutnya.

Kemudian, Aan juga meminta kepada pemudik yang menggunakan sepeda motor agar tak berboncengan lebih dari satu orang, juga tidak membawa barang yang berlebihan.(*)

Kategori :