Rela Jual Gor Rp40 Miliar Demi Pengobatan Sang Menantu, Benarkah Mantan Mertua Kurnia Meiga Lebih Sayang Mantu

Selasa 12 Mar 2024 - 20:14 WIB
Reporter : Melly
Editor : Melly

Azizah membeberkan bahwa ayahnya sempat berniat menjual Gelanggang Olahraga (GOR) pribadi senilai Rp40 miliar untuk membiayai pengobatan Meiga. 

“Papa tuh sampe mau jual GOR kak. Kebetulan kita punya GOR pribadi, itu cuma buat nyembuhin Ega. Niat banget itu Rp40 miliar tuh cuma buat nyembuhin Ega, jual GOR. Saking sayangnya gitu,” ungkap mantan istri Kurnia Meiga dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo.

Hal ini menunjukkan betapa besar pengorbanan yang rela diberikan keluarga Azizah demi kesembuhan Meiga.

Udin Rodjudin ayah Azizah, dalam sebuah tayangan YouTube, mengkonfirmasi niat baik keluarganya untuk membantu Meiga. 

BACA JUGA:Tangis Haru Azhiera Ceritakan Penderitaan KDRT Selama 9 Tahun Menikahi Kurnia Meiga, Bikin Netizen Kesel!

Udin mengatakan bahwa keluarga mereka sangat sayang pada Meiga dan tidak mempermasalahkan biaya pengobatan yang mungkin mencapai miliaran rupiah. 

"Kalau mbak (wartawan yang mewawancara) jadi orangtua mbak akan lebih sayang mantu daripada anak, kalau anak mantu itu benar," ujarnya. Saking sayangnya, Udin juga sering mengantarkan Kurnia Meiga berobat ke dokter.

Mereka bahkan telah mencoba berbagai cara, termasuk mengunjungi dokter dan 'orang pintar', demi mencari kesembuhan untuk Meiga.

“Sudah capek dokter, para-para orang-orang pinter sudah diupayakan. Kalau dokter ya puluhan ya, semua keluarga sayang sama dia,” ujar dia

BACA JUGA:Mengejutkan! 3 Fakta Perceraian Kurnia Meiga Bikin Netizen Geleng Kepala, Mantan Istri Ungkap Hal Menakutkan!

Kisah Kurnia Meiga dan perjuangan hidupnya, dari kegemilangan di lapangan sepak bola hingga menghadapi tantangan besar dalam kehidupan pribadi.

Mengingatkan kita semua tentang ketidakpastian hidup dan pentingnya dukungan serta pengertian dari orang-orang terdekat di saat-saat sulit. 

Kisah ini juga membuktikan bahwa di balik glamornya dunia olahraga, terdapat realita kehidupan pribadi atlet yang tak kalah kompleks dan penuh tantangan.***

Kategori :