Ikuti Jejak Telegram, WhatsApp Kini Larang Screenshot Foto Profil

Jumat 15 Mar 2024 - 14:46 WIB
Reporter : Deby Tri
Editor : Deby Tri

BACAKORAN.CO - Gais update terbaru fitur pemblokiran screenshot profil whatsApp.

Yaps WhatsApp telah memperbarui kebijakan privasinya.

Kebijakan dengan memblokir kemampuan pengguna untuk mengambil tangkapan layar foto profil pengguna lain. 

Fitur baru ini diluncurkan sebagai respons terhadap kebutuhan akan privasi yang lebih besar.

BACA JUGA:Rumor Meizu 21x: Bawa Baterai 5.400mAh dengan Mode Fast Charging 66W dan Chipset Snapdragon AI

Untuk melindungi pengguna dari tindak kriminal yang mungkin terjadi melalui penggunaan gambar profil mereka.

Pada Februari 2024, WhatsApp mulai menguji coba fitur privasi baru pada versi beta yang memungkinkan pengguna untuk mencegah orang lain mengambil tangkapan layar foto profil mereka. 

Kini, fitur tersebut telah resmi diluncurkan ke versi reguler WhatsApp.

BACA JUGA:Realme C51s Smartphone Entry Level Kualitas Kamera Bokeh, Harga Cuma Rp1 Jutaan, Spesifikasi Cek di Sini

Ketika pengguna mencoba mengambil tangkapan layar foto profil, mereka akan mendapatkan pesan peringatan yang mengatakan “Can’t take screenshot due to app restrictions” atau “Aplikasi ini tidak mengizinkan tangkapan layar” tergantung pada versi aplikasi yang mereka gunakan.

Langkah ini diambil WhatsApp untuk meningkatkan tingkat keamanan dan privasi dalam aplikasi. 

Meskipun ada beberapa cara yang mungkin bisa digunakan untuk mengatasi pembatasan ini.

Seperti menggunakan kamera ponsel lain atau aplikasi WhatsApp di desktop.

Fitur ini secara umum diharapkan dapat mengurangi risiko penyalahgunaan foto profil pengguna.

BACA JUGA:Google Pixel Fold 2, Revolusi HP Lipat Usung Layar Besar 8.02 Inci, Kapan Rilisnya?

Kategori :