Stop! Liga 1 2023/2024 Berhenti, Kembali Diputar Mei Usai Piala Asia U-23, Ini Gegaranya

Senin 01 Apr 2024 - 10:44 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

 

BACAKORAN.CO - Liga 1 2023/2024 kembali dihentikan. Penghentian liga tertinggi Indonesia ini bukan karena ada insiden di dalam pelaksanannya.

Penghentian sementara Liga 1 2023/2024 ini demi kepentingan Timnas Indonesia. Pada 15 April hingga 3 Mei nanti, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Piala Asia U-23 yang berlangsung di Qatar. 

"Berkenaan dengan hal tersebut di atas, PSSI meminta PT Liga Indonesia Baru untuk menerbitkan sirkular kepada tim peserta BRI Liga 1 Tahun 2023/24 dan pihak-pihak lainnya terkait penundaan tersebut,” tulis PSSI dalam surat yang ditujukan ke PT Liga Indonesia Baru.

Keputusan penghentian sementara Liga 1 2023/2024 ini diambil dalam emergency meeting Komite Eksekutif (Exco) PSSI pada sabtu (30/3). Liga 1 2023/2024 saat ini memasuki pekan ke-31. 

BACA JUGA:Solid! Pemain MU Siap Menembus 4 Besar Liga 1 2023/2024, Tim Ini Akan Dijadikan Tumbal

Saat ini tim sedang panas-panasnya bersaing. Menuju championship series dan berjuang hindari degradasi.

Tim yang sudah dipastikan terdegradasi adalah Persikabo 1973. Kemudian tim yang berpotensi masuk Championship Series adalah Borneo FC, Persib Bandung, Madura United, PSIS Semarang, Bali United, Persik Kediri, dan Dewa United selain Barito Putera juga Persis Solo. 

Dengan penundaan kompetisi, para pemain U-23 yang dibutuhkan Timnas Indonesia U-23 bisa gabung dalam training center. 


Surat PSSI ke PT LIB soal penundaan kompetisi Liga 1 2023/2024 -pssi-

Mengingat, sebelum penundaan kompetisi diputuskan para kontestan Liga 1 2023/2024 keberatan melepas pemainnya ke timnas karena kompetisi masih jalan di saat timnas U-23 berjuang di Piala Asia U-23. 

Sebagai operator Liga 1 2023/2024, PT Liga Indonesia Baru (LIB) merespons cepat keputusan PSSI tersebut. 

BACA JUGA:Gegara Ini Liga 1 Musim Depan Benar-Benar Wakili Seluruh Indonesia

Pada Sabtu malam, (31/3) lewat surat yang bernomor 428/LIB-COR/III/2024, LIB langsung berkomunikasi ke klub tentang penundaan kompetisi.

"Sebagai bentuk dukungan kepada timnas, LIB siap menjalankan keputusan tersebut. Dalam hal ini, kami langsung berkomunikasi dengan klub dan perubahan jadwal pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/24 akan disampaikan kemudian,” terang Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus.

Kategori :