BACAKORAN.CO - Penumpang 13 orang yang berada dalam Mobil Daihatsu Grand Max seluruhnya tewas dalam kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58.
Mobil Grand Max dimiliki oleh Yanti Setiawan Budi Dharma yang beralamat di Utan Kayu Utara, Matraman, Jakarta Timur.
Bagi pihak sanak saudara atau yang mengenal diharap datang ke RSUD Karawang.
“Mobil B 1635 BKT yang di STNK identitas atas nama Yanti Setiawan Budi Dharma dengan alamat Jalan Duren Nomor 16 RT 003 RW 009 Kelurahan Utan Kayu Utara, Matraman, Jakarta Timur,” kata Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, Senin (8/4/2024).
BACA JUGA:Terungkap! Identitas 5 Warga Ciamis Korban Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek
BACA JUGA:Salah Satu Korban Kecelakaan maut Tol Cikampek KM 58 Pernah Sekolah di Ciamis, Berikut Detailnya
Data sementara yang didapat, ada 13 kantong jenazah akibat kecelakaan maut di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) telah dibawa ke RSUD Karawang.
"Dimohon untuk barangkali ada sanak keluarga atau kerabat yang mengetahui keluarga para korban, pemilik Grand Max bisa menghubungi atau datang langsung ke posko informasi di RSUD Karawang," katanya.
Bagi keluarga atau sanak saudara bisa langsung datang ke Posmortem dengan membawa data diri pribadi seperti identitas, sidik jari ataupun juga termasuk karakteristik gigi.
"Golongan darah untuk bisa mengidentifikasi para korban yang saat ini tengah diidentifikasi," ujar Wirdhanto.
BACA JUGA:Melitha Sidabutar Berpulang Hari Ini Susul Sang Kakak di Usia 23 Tahun, Sakit Apa Ya?
Sementara itu mengenai identitas penumpang mobil Grand Max di Tol Cikampek KM 58 juga terungkap.
Ya diketahui Nazwa Ghefira & Aisyah Hasna Humairah, kakak adik Korban Kecelakaan Maut.
Nazwa Ghefira, yang merupakan alumni SMAIT Insantama Bogor.