Ditinggal Hokky Caraka ke Piala Asia U-23 Saat Kondisi Tim Genting, Begini Curhatan Pelatih PSS

Jumat 12 Apr 2024 - 21:38 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

"Begitu juga keputusan-keputusan seperti itu yang tidak dapat saya pahami karena ini tidak masuk dalam agenda FIFA. Saya pikir pada kasus ini harus berpikir proporsional. Pada kasus ini masa depan klub lebih penting daripada Timnas U23,” tukasnya.

Risto memberikan ilustrasi mengenai Timnas U23 di Eropa dalam menjalankan agendanya. Menurutnya, konsentrasi tim nasional muda lebih pada pematangan bakat serta jadwalnya tidak merugikan kepentingan klub pada saat kompetisi.

"Namun keputusan sudah dibuat, kami harus menerimanya karena tidak bisa mengubahnya. Kami harus maju menghadapi permasalahan ini. Saat ini tim berjuang dalam beberapa pertandingan yang sangat penting. Kami memiliki dua pertandingan kandang dan wajib mendapatkan tiga poin,” tegasnya.

Untuk gantikan tugas Hokky, PSS masih memiliki segudang pemain depan. Ada Ricky Cawor dan striker asing asal Sudan kelahiran Australia, Ajak Chol Riak, juga bomber lokal Riki Dwi Saputro. Satu lagi bomber berkebangsaan Burundi Elvis Kamsoba. 

 

Kategori :