BACAKORAN.CO - Libur lebaran telah usai, bagi sebagian masyarakat, libur Lebaran juga diisi oleh aktivitas mudik ke kampung halaman.
Salah satunya dengan menggunakan mobil pribadi yang menempuh perjalanan yang cukup jauh.
Banyak dari kita menggunakan mobil pribadi yang sama dalam aktivitas sehari-hari dengan mobil yang digunakan saat mudik.
Daihatsu bagikan tips untuk segarkan kembali kendaraan pelanggan agar tetap dalam kondisi prima setelah digunakan dalam perjalanan panjang dan waktu yang lama.
Berikut tips pengecekan kendaraan dan perawatan mobil :
Daihatsu bagikan tips perawatan mobil pasca mudik lebaran--
1. Ganti Oli Mobil
Sebagai pelumas penting komponen dalam mesin, periksa dan ganti oli mesin bila diperlukan sebelum pergi mudik.
Mulai dari oli mesin, oli gardan, oli rem, oli power steering, dan lain-lain. Pastikan pilih oli terbaik sesuai dengan spesifikasi mesin.
2. Cek Kondisi Ban dan kaki-kaki
Sebagai penggerak utama mobil, kondisi ban wajib diperhatikan secara berkala. Selain mengukur tekanan ban.