BACAKORAN.CO - Nama Askolani mendapatkan usulan tertinggi dari Pengurus Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) tingkat Kecamatan dan Dewan Pengurus Ranting (DPRt) tingkat Kelurahan/Desa untuk menjadi Bupati Banyuasin dari Partai Golkar.
"Iya, pak Askolani mendapatkan usulan tertinggi (pertama) untuk menjadi bakal calon Bupati Banyuasin dari partai Golkar,"kata Ketua DPD II Partai Golkar Banyuasin, Irian Setiawan.
Di susul oleh H Slamet Somosentono SH yang tertinggi kedua untuk menjadi balon Bupati dari Partai Golkar."Hanya dua nama tersebut yang diusulkan dan direkomendasikan,"terangnya.
Kemudian untuk balon wakil Bupati Banyuasin cukup banyak seperti Netta Indian dan kandidat lainnya."Termasuk saya juga diusulkan,"ungkapnya.
BACA JUGA:Cocok Dampingi Askolani, Ardi Arpani Mantap Maju dalam Pilkada Banyuasin 2024
BACA JUGA:Askolani Sowan ke Kediaman Herman Deru, Ada Apa di Balik Pertemuan Mereka? Ini Bocorannya
Nantinya sudah usulan dan rekomendasi itu, akan di sampaikan DPD baik itu tingkat Provinsi hingga pusat.
"Selanjutnya juga menunggu survei,"bebernya. Pastinya untuk wakil Bupati Banyuasin sendiri Irian Setiawan menegaskan harus dari Partai Golkar."Pastinya dari Golkar,"tegasnya.
Sementara itu, Askolani dan H Slamet sendiri telah mengembalikan formulir pendaftaran ke Partai Golkar Banyuasin, Sabtu (27/4) sore.
"Saya berharap nantinya akan adanya koalisi besar di pilkada Banyuasin, baik itu dari PAN, Golkar dan beberapa partai lainnya,'kata Askolani balon bupati Banyuasin periode 2024 - 2029.
Diketahui untuk balon bupati Banyuasin sendiri seperti bakal dua calon yaitu Askolani dan H Slamet, sedangkan untuk balon wakil Banyuasin cukup banyak yaitu Konar Zuber, Ardi Arfani, Netta Indian dan kandidat lainnya.(qda)