BACAKORAN.CO - Motor matic masih menjadi salah satu jenis kendaraan yang diminati oleh banyak kalangan terutama anak muda.
Seperti halnya jenis motor matic Honda Beat Street masih jadi satu kendaraan roda dua yang digemari di Indonesia.
daftar harga motor cash honda terbaru 2024--Gridoto.com
Honda beatstreet menjadi salah satu motor matic merek honda yang banyak mengait hati para pecinta motor matic.
Bagai mana tidak, dengan tampilan yang elegan dan ramping karena tidak memiliki kepala atau speedometer yang berukuran kecil.
Sehingga memiliki kesan eksklusif sebagai motor matic dibandingkan dengan motor matic lainnya.
Selain itu, dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan harga motor lainnya, yakni sekitar Rp18 Juta - Rp20 Juta.
PT Astra Honda Motor (AHM) pertama kali merilis varian Honda BeAT Street di Jakarta, pada Januari 2020.
Generasi baru All New Honda Beat series ini memiliki rangka baru eSAF yang memberikan kemampuan manuver optimal untuk penggunaan sehari-hari.
Dari sisi performa model ini kini juga memiliki mesin 110 cc terbaru yang lebih berperforma tinggi dan irit bahan bakar.
Ada 3 pilihan warna pada motor honda beat street, yakni Street Black, Street Silver dan Street Black Silver.
Rangka berteknologi eSAF yang ringan dan kokoh, mesin 109,5 cc silinder tunggal dan rem dengan Combi Brake System (CBS).
Speedometer digital yang terpasang stand alone di handle bar makin menegaskan kesan kerennya motor honda satu ini.