BACA JUGA:Gareth Southgate Buang 7 pemain di Timnas Inggris, Salah Satunya Pemain Incaran MU
Selain itum Chelsea tengah mengincar salah satu kiper muda dari Villarreal, Flip Jorgensen. Chelsea akan bersaing ketat dengan Newcastle United untuk mendapatkan kiper masa depan timnas Denmark itu.
Flip Jorgensen yang saat ini masih berusia 22 tahun sudah tampil reguler bersama Villarreal musim ini. Flip Jorgensen tampil sebanyak 38 pertandingan di La Liga Spanyol. Namun tawaran itu membuat Flip Jorgensen merasa cukup berat.
“Ini sangat menyenangkan. Saya sudah menjalankan musim yang indah disini dan semuanya berjalan sangat baik sesuai dengan harapan. Sungguh sangat berat apa yang akan terjadi selanjutnya. Namun saya ingin tetap tampil lebih baik,” ucap Flip Jorgensen kepada Tipsbladet.
“Saya tidak punya rencana khusus. Jika sesuatu datang dengan baik, saya bisa membicarakannya dan melihat peluang terbaik bagi saya, dan bagi Villarreal dan semua orang yang terlibat didalamnya,” lanjutnya. (*)