Harga Mulai Rp45 Jutaan! Ternyata ini 3 Keunggulan Yamaha NMAX Turbo Tech Max Ultimate 2024, Tertarik?

Sabtu 22 Jun 2024 - 00:06 WIB
Reporter : Desta
Editor : Desta

BACAKORAN.CO - Perilisan varian tertinggi motor Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate 2024 memang lagi hangat-hangatnya sekarang.

Kehadirannya di Indonesia, langsung menjadi buah bibir para pecinta skuter matic bongsor, salah satunya karena harga untuk varian tertingginya tembus diangka Rp 45 jutaan.

Ini membuat banyak kalangan merasa terheran-heran, mengapa skuter matic yang hanya dibekali mesin berkapasitas 155 cc ini bisa dibandrol dengan harga semahal itu.

Hal ini disebabkan varian Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate 2024 sudah dibekali banyak fitur canggih, bahkan belum ada di kelasnya.

BACA JUGA:9 Kecanggihan Teknologi Yamaha NMAX Turbo Dibanding Sekuter Matic MAXI Lainnya, Bensinnya Hemat Bet Bos...

Berikut adalah beberapa keunggulan Yamaha NMax Tech Max Ultimate 2024 sehingga membuatnya menjadi salah satu sekuter matic Maxi unggulan saat ini:


yamaha nmax turbo --Disway.id/palpress.com

1. Panel instrumen menggunakan TFT Navigation Display

Yamaha Nmax Turbo Tech Max Ultimate 2024 ini, dengan bangganya menggunakan panel instrumen yang canggih, dan ini menjadi fitur terbaru yang dimilikinya.

Panel instrumennya ini, sudah dilengkapi dengan sistem navigasi dan juga didukung oleh aplikasi canggih bernama Garmin Street Croos, yang dapat dimunculkan di TFT infotainment display.

BACA JUGA:Sudah Tidak Memakai Ruller! Begini Ternyata Teknologi Terbaru Yamaha NMAX Turbo 2024, Tertalik Buat Beli?

Dengan adanya fitur ini, membuat pengendara dapat mengetahui informasi-informasi penting, mulai dari perkiraan cuaca, fungsi riding mode dan juga indikator Y-shift.

Selain itu, fitur Garmin Street Cross ini juga mampu menampilkan peta digital, yaitu dengan petunjuk arah pada layar infotainment display.

Sebagai tambahan informasi, bahwa aplikasi Garmin ini merupakan fitur Maps yang canggih dan harganya juga tidak murah jika kamu memasangnya sendiri.

2. Menggunakan teknologi YECVT

Kategori :