Football Leak Bakal Bocorkan Kecurangan Manchester City, Sanksi Berat Bakal Menanti!

Senin 24 Jun 2024 - 07:00 WIB
Reporter : Zulhanan
Editor : Zulhanan

BACA JUGA:Yuk, Kita Kepoin 10 Pemain Terseksi Piala Eropa, Mungkin Ada Idolamu!

Namun City tidak bergeming, mereka mempersilahkan pihak-pihak terkait untuk melakukan investigasi mengenai Finansial Fair Play. “Klub sangat terbuka dan siap diinvestigasi dari pihak independent,” tulis manajemen Klub City. 

Jika terbukti bersalah, City terancam hukuman setidaknya 5 tahun tidak boleh berkompetisi di Liga Eropa dan gelar juara yang mereka raih bakal dicabut mulai dari Liga Premier Inggris hingga juara Liga Champions musim lalu. 

Sejak melakukan peretasan dokumen penting di beberapa klub elit di Eropa, Rui Pinto menjadi buronan bagi klub-klub kaya seantero Eropa. Kondisi tersebut memang sudah diketahui oleh Pinto bahwa dirinya memang dicari oleh berapa klub besar. 

Bahkan ada pertemuan klub-klub besar tersebut membahas tentang informasi yang dibocorkan oleh Football Leaks. Mereka semua mencari bersama-sama keberadaan Pinto dan tentang kehidupan pribadinya. 

Sebelumnya Pinto telah menyebarkan beberapa informasi penting tentang Manchester City. Setelah menyebarkan informasi penting tersebut, pihak UEFA langsung melakukan investigasi dan mendapatkan ada pelanggaran sebanyak 25 Juta Poundsterling dari kecurangan yang dilakukan City. 

Tidak hanya klub yang menjadi target, pemain bintang seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Neymar Junior tak luput dari sasaran Football Leaks. Ketiga pemain ini dibongkar habis mengenai penyelewengan pajak penghasilan. (*)

 

Kategori :