BACAKORAN.CO - Viral terjadi kecelakaan tragis yang melibatkan mobil pemadam kebakaran (damkar) di perlintasan di Desa/Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, Selasa (2/6/2024)
Mobil damkar tersebut bertabrakan dengan kereta api barang sekitar pukul 01.45 WIB, dan kecelakaan itu viral di media sosial.
Beruntungnya kecelakaan yang melibatkan mobil damkar dan kereta api itu tidak menimbulkan korban jiwa.
Namun, akibat kecelakaan itu mobil damkar milik Pemkab Indramayu itu ringsek berat hingga tak terbentuk.
BACA JUGA:Viral! Gay Asal Surabaya Nekat Curi Celana Dalam Pria Sukolilo Pati, Polisi Ungkap Motif Dipicu...
Teguh Budiarso, Kepala Dinas SatPol PP dan Damkar Kabupaten Indramayu, membenarkan kejadian tersebut.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, karena lima anggota kami selamat semua,” ujar dia kepada Tribun, dilansir bacakoran.co dari laman tribunjabar.id, Selasa (2/7).
Teguh mengatakan bahwa kelima anggotanya yang saat itu menyadari adanya bahaya langsung keluar dari mobil.
Sehingga semua anggota yang ada dalam mobil damkar tersebut selamat.
BACA JUGA:Mengagumkan! Calon Anak Pertama Denny Sumargo baru 6 Bulan di Kandungan Sudah dapat Endorse
BACA JUGA:Mogok di Perlintasan, Mobil Damkar Ringsek Ditabrak Kereta Api di Indramayu, Ini Kronologinya
Mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi untuk segera sampai di lokasi kejadian.
Namun, di pintu perlintasan sebidang rel KA Haurgeulis, mobil terhalang oleh kendaraan becak motor.
Saat itulah masalah terjadi, mobil Damkar tiba-tiba mogok dan mesinnya mati diduga karena medan magnet rel KA.