Kecelakaan Maut, Bus ANS Vs Xenia di Jalintim Palembang-Jambi: Dua Orang Meninggal Dunia

Senin 29 Jul 2024 - 17:01 WIB
Reporter : Yudi
Editor : Deby Tri

BACAKORAN.CO - Kecelakaan maut terjadi di ruas Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Jambi, tepatnya di Km 93 Dusun 1 Desa Seratus Lapan, Kecamatan Babat Supat, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Senin (29/7) dini hari. 

Kecelakaan ini melibatkan sebuah bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) ANS asal Padang dengan nomor polisi BA 7015 AU dan sebuah minibus Daihatsu Xenia bernomor polisi B 1215 URT.

Dalam kecelakaan tersebut, delapan orang menjadi korban

Dua orang dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian, yaitu Suwanto dan Agus Subandi, keduanya merupakan warga Provinsi Lampung. 

BACA JUGA:Innalillahi, Mekanik Alat Berat Terlindas Bulldozer yang Diperbaikinya

BACA JUGA:Viral! Selebgram Medan Meninggal Pasca Sedot Lemak di Klinik Kecantikan Depok

Sementara enam korban lainnya adalah Parsono sopir minibus, serta penumpang minibus yakni Suprihatin, Ponidi, Nursalim, Nur Taufik, dan Slamet. Semua korban saat ini dirawat di RSUD Sungai Lilin.

Informasi yang diperoleh menyebutkan, kecelakaan maut tersebut bermula saat bus ANS yang dikemudikan oleh Refnaldi, warga Sumatera Barat, melaju dari arah Jambi menuju Palembang.

Saat melintas di lokasi kejadian, yang merupakan jalan lurus menanjak tidak bebas pandang, bus ANS melebar ke jalur kanan.

Nahas, dari arah berlawanan meluncur mobil Daihatsu Xenia yang dikemudikan Parsono. 


minibus Daihatsu Xenia bernomor polisi B 1215 URT Ringsek hantam Bus ANS--Ist

BACA JUGA:Resmi! Jokowi Namai Gedung Kantor Presiden di IKN sebagai Istana Garuda, Kalau Istana Kepresidenan?

BACA JUGA:Sempat Disebut-sebut Calon Kuat, DV Tegaskan Fokus Tugas Sebagai Wakil Rakyat

Mobil minibus tersebut tidak bisa menghindar dan mengalami kerusakan parah akibat tabrakan itu, menyebabkan Agus Subandi meninggal di tempat. 

Para korban lainnya segera dilarikan ke klinik terdekat, namun Suwanto menghembuskan nafas terakhirnya setelah tiba di klinik tersebut.

Kategori :