Pertaruhan Semen Padang Sebagai Debutan Liga 1 2024/2025, Mampukah Hindari Kekalahan dari Borneo FC?

Senin 12 Aug 2024 - 14:16 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi


Pelatih Semen Padang Gendri Susilo yakin anak asuhnya bisa atasi Borneo FC -lib-

Hadapi Borneo FC, Semen Padang berkekuatan 23 pemain. Di dalamnya termasuk 8 pemain asing macam Tin Martic, Kim Mingyu, Jan Vargas, Scot Charlie, Ryohei Michibuchi, Bruno Dybal, Cornelius Stewart dan Kenneth Ngwoke.

Sementara itu, Pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengatakan bahwa anak asuhnya sudah siap tempur di laga penting ini. Pieter ingatkan anak asuhnya untuk tidak anggap enteng lawan.

Ini karena menurutnya, kualitas Semen Padang di Liga 1 sangatlah berbeda jika dibandingkan saat di Liga 2. Sebab itu, dia sudah memiliki taktik dan strategi sendiri saat menghadapi Semen Padang nanti.

"Kami sudah tidak sabar bermain di Liga 1. Laga ini sangat penting bagi kami," tegasnya. 

BACA JUGA:Telan Puluhan Miliar, Renovasi Markas Semen Padang Pakai Rumput Umumnya Stadion di Dunia

"Tapi Semen Padang juga adalah tim yang cukup bagus. Kami telah memantau permainan mereka di Liga 2 musim lalu,'' lanjutnya. 

Di sisi lain, pemain andalan Borneo FC Stefano Lilipaly juga menaruh respek terhadap tim berjuluk Kabau Sirah itu. 


Borneo FC akan awali Lioga 1 musim ini dengan melawan Semen Padang-piala presiden-

Dia tidak memungkiri jika lawannya nanti sangat mungkin memberikan kejutan. Artinya, tim harus tampil baik sejak awal pertandingan.

“Saya sudah tahu beberapa pemain yang bermain di sana, pemain asing juga bagus. Pasti mereka punya semangat tinggi karena bisa kembali ke BRI Liga 1. Tapi kami juga sudah siap mendulang tiga poin,” ujarnya.

Pertandingan Semen Padang melawan Borneo FC akan disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 19.00 WIB. Pertandingan juga bisa disaksikan melalui Vidio.com. 

 

Kategori :