Begini Penyesalan Rehan/Lisa Usai Tersingkir dari Japan Open 2024

Kamis 22 Aug 2024 - 18:52 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

"Menang atau kalah, kami harus tetap berkomunikasi terus. Segera lupakan kekalahan ini. Yang namanya permainan pasti ada kalah dan menang. Kami pun pasti ingin menang. Tetapi ini permainan. Kali ini harus diakui lawan memang lebih siap," ucapnya.


Rehan/Lisa harus akui keunggulan ganda campuran Hong Kong di Japan Opan 2024 -pbsi-

BACA JUGA:Ester Melaju Babak Kedua Japan Open 2024, Akan Lakukan Ini Untuk Memuluskan Jalur ke Babak Selanjutnya

Sebagai tandem Rehan, Lisa Ayu Kusumawati mengatakan bahwa sampai sempat tidak bisa berkata-kata lagi karena kekalahan yang diterima selalu dalam situasi seperti ini. Kehilangan konsistensi dalam bermain.

"Saya juga sulit berkomentar dan ngomong apa lagi karena kekalahan selalu begini. Dan seperti ini lagi. Tetapi, kami ke depannya harus terus mencoba dan berusaha lagi," ucapnya.

Lisa sempat merasakan angin ikut menjadi penyebab kekalahan atas wakil Hong Kong. Namun dia tidak mau kambing hitamkan angin.

"Kami harus belajar lagi untuk bisa mengimbangi permainan lawan," jelasnya.

"Sebenarnya kami dan lawan sama saja. Sama-sama nggak enak dan dalam posisi menang dan kalah angin, ditambah dengan karakter shuttlecock yang berat. Cuma lawan lebih siap dan pintar untuk mengakali mencari poin," lanjutnya.

Kategori :