BACAKORAN.CO - Beredar potret mengharukan yang menampilkan Anies Baswedan, mantan Gubernur DKI Jakarta, saat sungkem dan meminta doa restu kepada sang ibunda, Alya Rasid Baswedan.
Sebelum diusung sebagai bakal calon kepala daerah dalam Pilgub Jakarta 2024.
Dalam foto tersebut, Anies tampak mengenakan kemeja tenun berwarna merah.
Warna yang identik dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), partai yang kabarnya akan mengusungnya dalam Pilkada DKI Jakarta mendatang.
BACA JUGA:Tak Jadi Usung Marshel, PKS Belot dari KIM Plus, Pilkada Tangsel Usung Kader Sendiri
Momen haru ini terjadi di kediaman Anies di kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan.
Anies sungkem mohon doa restu ke ibundanya--riaupos.jawapos.com
Dalam potret yang viral di media sosial, terlihat ibunda Anies mengangkat tangan, mendoakan anaknya agar diberikan kelancaran dan kesuksesan dalam pencalonannya.
Anies tampak khusyuk menerima doa tersebut, didampingi oleh istrinya, Fery Farhati.
Potret ini muncul jelang pengumuman resmi dari PDIP mengenai bakal calon kepala daerah yang akan diusung pada Senin, 26 Agustus 2024.
BACA JUGA:PDIP Resmi Usung Airin Rachmi dan Ade Sumardi di Pilkada Banten 2024
Pengumuman tersebut rencananya akan dilakukan langsung oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, di kantor DPP PDIP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.
Anies dikabarkan akan hadir dalam acara tersebut untuk mendengar langsung keputusan partai terkait pencalonannya.