Penting menentukan komposisi yang tepat di laga melawan Korea Selatan. Ini karena hasil laga ini bisa mempengaruhi kondisi pemain di Kualifikasi Piala Asia U-20 nanti.
BACA JUGA:Jangan Coba-Coba! Indra Sjafri Janji Lakukan Ini saat Indonesia Ketemu Korea Selatan
Mengingat ini laga away terakhir. Setelah melawan Korea Selatan, Timnas Indonesia U-20 akan kembali ke Indonesia untuk persiapan akhir Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 di Jakarta.
Komposisi pemain inti saat Indonesia melawan Argentina di Seoul EOUC 2024-pssi-
Apalagi, di turnamen Seoul EOUC 2024 ini Korea Selatan tampak superior. Mereka belum tersentuh kekalahan karena di laga perdana habisi Thailand 4-1 dan menggasak Argentina di laga kedua dengan skor tipis 1-0.
Bandingkan dengan Indonesia yang butuh mengembalikan kepercayaan diri usai dikalahkan Thailand dengan skor 0-2. Padahal di laga sebelumnya, Indonesia membuat kejutan dengan tundukkan Argentina U-20 dengan skor 2-1.
Yang pasti, Indra Sjafri telah berjanji akan menurunkan komposisi tim terbaik di laga pemain Korea Selatan dalam statemennya usai anak asuhnya kalah dari Thailand 0-2.
"Kami punya waktu satu hari untuk istirahat. Tanteng lawan Korea, kami akan menurunkan susunan tim terbaik," tegasnya.
Jadi menarik disimak pilihan Indra Sjafri di pertandingan melawan Korea Selatan Minggu, 1 September 2024 yang disiarkan langsung Indosiar mulai pukul 17.00 WIB ini.
Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Korsel
Indonesia (4-3-3): Ikram Algiffari (g); Alfarezzi Buffon, Kadek Arel, Dony Tri, Iqbal Gwijangge; Figo Dennis, Meshaal Hamzah, Toni Firmansyah; Riski Afrisal, Camara Ousmane, Arlyansyah Abdulmanan
Pelatih: Indra Sjafri