Serial ini disutradarai oleh Yoshitaka Yashima dan Aya Komaki untuk Toei Animation, dengan desain karakter Toriyama yang diadaptasi oleh Katsuyoshi Nakatsuru.
Yuuko Kakihara bertanggung jawab sebagai penulis dan pengawas naskah.
BACA JUGA:Nakama, Anime One Piece Ditasbihkan Jadi Serial Terbaik Versi IMDB, Siapa di Peringkat 2 dan 3?
BACA JUGA:Terlalu Overpower! 5 Rahasia Kemampuan Haki Shanks yang Tak Tertandingi di Anime One Piece
Masako Nozawa, pengisi suara ikonik Goku, kembali untuk menghidupkan karakter tersebut dalam anime ini.
Saat ini, ia adalah satu-satunya pengisi suara yang telah dikonfirmasi untuk Dragon Ball Daima.
Sebelum berpulang, Akira Toriyama sempat memberikan sedikit bocoran mengenai cerita asli dari Dragon Ball Daima.
Ia pun menegaskan jika adaptasi ini akan berbeda dari seri Dragon Ball lainnya, menawarkan sesuatu yang segar bagi para penggemar.