BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia sudah kembali ke Indonesia. Mereka sudah berada di Jakarta sejak Jumat sore (6/9), pukul 17.30 WIB.
Para pemain kembali ke Jakarta menggunakan pesawat semi carter. Ini karena di dalam peawat yang ditumpangi pemain Timnas Indonesia juga ada penumpang lain.
Sekalipun jadwal penerbangannya mengikuti waktu yang dimiliki Timnas Indonesia.
Setibanya di Jakarta, para pemain dibebaskan dari latihan. Mereka tidak latihan di lapangan.
BACA JUGA:Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae Yong: Kita Siap Jadi Kuda Hitam!
Para pemain langsung istirahat di kamar masing-masing. Mereka dibebaskan untuk menjalani masa recovery.
Timnas Indonesia bersantai sejenak usai menjalani perjalanan jauh dari Arab Saudi ke Indonesia.-pssi-
Jika pun ada aktifitas latihan, hanya di sekitar hotel tempat pemain menginap. Mereka hanya latihan ringan pada Sabtu (7/9).
Timnas Indonesia akan kembali lanjutkan bertanding dalam lanjutan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 19 September 2024.
Lawan mereka di pertandingan ini adalah Australia. Pertandingan melawan Australia akan berlangsung di SUGBK Arena Jakarta Pusat.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong-pssi-
BACA JUGA:Awali Perjuangan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Arab Saudi? Shin Tae Yong: Siapa Takut!
Pada laga pertama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1.
Shin Tae Yong apresiasi kinerja pemain karena mereka sudah bekerja keras untuk amankan poin. Padahal mereka bermain di bawah sinaran matahari yang terik.
"Kita tahu situasi saat ini sedang berada di cuuaca yang panas. Namun kedua tim bermain bagus dan saya senang dengan hasil pertandingan," jelas Shin Tae Yong.