Ruang Tamu Cozy Tanpa Sofa? Ini 7 Tips Biar Tetap Estetik dan Nyaman!

Rabu 18 Sep 2024 - 08:17 WIB
Reporter : Ramadhan Evrin
Editor : Ramadhan Evrin

BACAKORAN.CO - Menghadirkan ruang tamu yang nyaman dan menarik tidak selalu memerlukan adanya sofa.

Dekorasi ruang tamu tanpa sofa justru bisa memberikan kesan luas dan estetik, terutama pada ruang yang sempit.

Berikut beberapa inspirasi dekorasi ruang tamu tanpa sofa yang bisa diterapkan.

1. Ruang Tamu dengan Kursi Lengan

BACA JUGA:Jendela Bukan Sekedar Ventilasi, Ini 5 Tipe Jendela yang Bikin Rumahmu Makin Estetik!

BACA JUGA:Gak Perlu Sultan! Intip 9 Tips Bikin Rumah Tampak Super Mewah dengan Budget Minimal

Salah satu alternatif pengganti sofa adalah menggunakan kursi lengan.

Kursi ini memiliki ukuran yang lebih kecil dan nyaman untuk satu orang.

Kamu bisa menyesuaikan jumlah kursi dengan kebutuhan dan luas ruangan.

Untuk ruangan yang sempit, susunan kursi lengan melingkar bisa menciptakan suasana yang nyaman.

BACA JUGA:Panduan Lengkap Syarat KPR untuk Rumah Komersil dan Subsidi Terbaru 2024 agar Disetujui Bank!

BACA JUGA:Tanaman Kece, Rezeki Lancar! Begini Cara Mudah Rawat Bambu Keberuntungan untuk Pemula

Pilih bahan kursi sesuai dengan konsep ruang, misalnya kulit untuk nuansa rustic atau kain untuk gaya minimalis.

2. Ruang Tamu dengan Kursi Gantung

Kursi gantung bisa menjadi pilihan dekorasi unik bagi kamu yang menginginkan tampilan berbeda di ruang tamu.

Kategori :