Bravo Tunda Pensiun Jika Memang Diinginkan Barcelona

Selasa 24 Sep 2024 - 17:22 WIB
Reporter : Zulhanan
Editor : Zulhanan

BACA JUGA:Wow, Scott McTominay Idola Baru FanS Napoli Sejajar dengan Maradona dan Cavani

Riwayat cedera Ter Stegen juga cukup banyak. Dia pernah mengalami cedera lutut pada 2020. Kiper 32 tahun ini juga harus menjalani operasi pada tahun 2020. Namun pada tahun 2020, Ter Stegen mengalami cedera kerusakan tendon. 

"Ter Stegen bisa butuh waktu hingga satu tahun untuk pulih. Itu adalah dua cedera yang berbeda. Yang dirawat pada Agustus 2020 adalah tendonitis. Kalsifikasi yang menyebabkan robekan kecil di area tersebut dihilangkan dengan pembersihan," ujar Seijas dikutip dari Barca Blaugranes.

"Tidak ada hubungan sebab-akibat dengan cedera ini. Ini adalah cedera traumatis akut, yang dapat disebabkan oleh kelebihan beban atau patologi sebelumnya. Ini seperti cedera Achilles. Ini adalah cedera serius. Butuh waktu hingga satu tahun untuk pulih," jelasnya.

Cederanya Ter Stegen tentu menjadi pukulan berat untuk Barcelona. Mengingat, ia adalah pilihan utama di bawah mistar. Barcelona kini disebut tengah membidik kiper baru untuk menutupi cederanya Ter Stegen. (*)

 

Kategori :