Grafisnya didukung oleh Intel® UHD Graphics 600 yang cukup untuk aktivitas grafis dasar, Keyboard chiclet pada laptop ini memastikan kenyamanan mengetik.
3. ASUS BR1100C-GJ0410T
ASUS BR1100C-GJ0410T--blibli.com
ASUS BR1100C-GJ0410T adalah pilihan ideal bagi mahasiswa dengan anggaran di bawah 5 juta rupiah.
Ditenagai oleh prosesor Intel Celeron N4500 dengan kecepatan 1.1 GHz dan menjalankan Windows 10 Home.
Laptop ini menawarkan performa yang memadai untuk menjalankan aplikasi dan tugas-tugas kuliah sehari-hari.
Grafis Intel UHD Graphics terintegrasi memberikan dukungan yang cukup untuk penggunaan grafis dasar.
Sementara layar 11,6 inci dengan resolusi HD (1366 x 768) memastikan tampilan yang jelas dan nyaman untuk penggunaan sehari-hari.
Memori 4 GB DDR4 onboard dan penyimpanan 128 GB eMMC cukup untuk menyimpan dokumen, catatan kuliah, dan file-file penting lainnya.
Laptop ini dilengkapi dengan berbagai interface yang mencakup USB 2.0, USB 3.2 Gen 1, USB 3.2 Gen 2 Type-C, HDMI, combo audio jack, RJ45, dan slot kartu micro SD.
Sehingga memudahkan pengguna dalam menghubungkan perangkat tambahan untuk kerja tugas.
BACA JUGA:Cara Praktis Kirim File dari Laptop ke WhatsApp Tanpa Kabel&Super Praktis, Must Try!
4. ASUS VivoBook 15 L510MA
ASUS VivoBook 15 L510MA--Tokopedia.com
Laptop ASUS VivoBook 15 L510MA merupakan opsi yang sangat terjangkau, ideal bagi mahasiswa dengan anggaran di bawah 5 juta rupiah.