Kapten Timnas Indonesia U20 Beberkan Kunci Sukses Amankan Tiket Piala Asia, Simak Ya...

Senin 30 Sep 2024 - 19:39 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Kapten Timnas Indonesia U20 Dony Tri Pamungkas beberkan kunci sukses amankan tiket Piala Asia U20 2025 China. Kesuksesan Pasukan Garuda Muda lolos putaran final Piala Asia karena perjuangan bersama.

Timnas Indonesia U20 memastikan lolos Piala Asia U20 2025 China. Kepastian ini didapat usai Pasukan Garuda Muda menahan imbang Yaman U20 di laga terakhir Grup F.  

Melawan Yaman U20, Timnas Indonesia U20 bermain 1-1. Gol Indonesia dicetak Jens Raven kemudian disamakan oleh Abdulrahman Al Khadher dua menit kemudian.

Hasil imbang itu membuat Timnas Indonesia U20 koleksi 7 angka dan menempati posisi juara Grup F. Poin Yaman sejatinya sama dengan Indonesia.

BACA JUGA:Hat-trick Indra Sjafrie! Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Asia

Namun Yaman U20 harus berada di posisi runne rup karena kalah dalam agresifitas gol. Indonesia surplus 6 gol sementara Yaman U20 surplus 5 gol.

Indonesia mendapatkan posisinya saat ini karena sebelum imbang lawan Yaman, juga kalahkan dua lawan sebelumnya. Taklukkan Maladewa 4-0 dan hancurkan Timor Leste U20 dengan skor 3-1.


Kekompakan antarpemain menjaid kunci sukses Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U20-pssi-

Dengan catatan ini, Timnas Indonesia U20 ke China dengan rapor berlum terkalahkan selama babak kualifikasi. 

Kapten Timnas U20 Dony Tri Pamungkas mengungkapkan rasa syukurnya seusai mengantarkan tim melaju ke Piala Asia U20 2025.

BACA JUGA:Tiket ke Piala Asia U20 2025 China di Depan Mata, Timnas Butuh Ini Untuk Memastikannya

Dony bersyukur karena kerja kerasnya yang membantu pertahanan dan sesekali mendukung penyerangan menghasilkan tiket putaran final Piala Asia U20 untuk Indonesia. Sebagai ganjarannya, dia terpilih menjadi Player of The Match.

"Alhamdulillah, saya bersyukur dan senang bisa lolos ke Paiala Asia U20 2025,” ujar Dony.

Meski dia menonjol di pertandingan terkahir melawan Yaman, Dony menegaskan bahwa perjalanan Timnas Indonesia U20 sejauh ini berkat kerja sama tim.


Toni Firmansyah berjibaku amankan bola dari sergapan pemain Yaman U20-pssi-

Kategori :