Wow, Kevin Dijk Jadi Pemain Indonesia Pertama yang Tampil di Liga Champions

Selasa 08 Oct 2024 - 15:53 WIB
Reporter : Zulhanan
Editor : Zulhanan

BACA JUGA:Wow, Hanya Dua Bek Ini Bisa Buat Haaland Frustasi

BACA JUGA:Pemain Supersub Termahal Ini Dulu Pernah Diincar MU

Komentar unggahan Kevin Diks langsung dikomentari para netizen Indonesia. Kebanyakan dari fans timnas Indonesia menginginkan Kevin Diks segera berubah pikiran dan bisa menjadi bagian dari skuad timnas Indonesia. 

“Kita memang butuh seorang pemain yang hebat,” tulis akun bernama y4nf4t di X (Twitter). “Memang posisi striker dong yang dibutuhkan timnas Indonesia,” timpal akun bernama Yingki_bank. “Angkutttt,” tulis supporter timnas Indonesia bernama xyznan04. 

Jika tidak ada halangan proses naturalisasi Kevin Diks bakal dikebut pada bulan Oktober 2024. Dia diharapkan sudah menjadi pemain timnas Indonesia pada bulan November 2024 dan bisa diturunkan saat Indonesia menjamu timnas Jepang tanggal 14 November 2024. 

Jika melihat secara statistik, permainan Kevin Diks jauh lebih hebat dari pemain keturunan Indonesia manapun yang memperkuat klub Eropa. Jebolan akademi sepak bola Vittese Anhem ini punya produktivitas gol yang sangat tinggi. 

Selama tiga musim memperkuat klub elit Liga Denmark, FC Copenhagen dia telah mencetak 10 gol dari 91 pertandingan. Jumlah itu cukup lumayan. Apalagi Kevin Diks pernah bermain di Liga Champions pada musim 2022-2023 lalu. 

Sedangkan Ole Romeny yang banyak dirumorkan akan digaet PSSI ternyata produktivitas golnya sangat minim. Penyerang yang saat ini memperkuat klub Eredivisie Belanda, Utrech ini hanya mencetak 3 gol dari 22 pertandingan. (*)

 

Kategori :