PKS Bongkar Alasan Penting di Balik Kerja Sama dengan Pemerintahan Prabowo, Ada Apa?

Sabtu 12 Oct 2024 - 03:24 WIB
Reporter : Melly
Editor : Melly

Hadir juga Plh. Presiden PKS Ahmad Heryawan, Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsyi, dan Ketua DPP PKS Jazuli Juwaini. Dikutip dari netralnews.com (11/10/24)

Dengan satu mobil besar hitam, rombongan tiba sekitar pukul 16.47 WIB.

BACA JUGA:Gak Ngotak! Istri di Tanjungpinang Nekat Jebak Suami Pakai Sabu-Sabu Agar Masuk Penjara, Motifnya Bikin Kaget

BACA JUGA:Heboh! Hakim Tanya Sandra Dewi Kenal Nggak Sama Harvey Moeis, Jawabannya Malah Banjir Kritik Netizen

Kedatangan mereka langsung disambut hangat oleh Prabowo Subianto, didampingi Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono, dan Politikus Gerindra Budisatrio Djiwandono.

Begitu masuk pekarangan, momen hangat terlihat saat Prabowo langsung menyalami Salim Segaf dan pimpinan PKS lainnya.

Keduanya bahkan tak ragu untuk melayani permintaan foto dari awak media.

"Kawan lama ketemu lagi," ujar Prabowo sambil tersenyum dan menunjuk Salim Segaf.

BACA JUGA:Jennie Blackpink Resmi Rilis Lagu Terbaru dengan Nama Mantra, Maknanya Bikin Netizen Terharu Karena Hal Ini

BACA JUGA:Usai Berdamai Dengan Diri Sendiri, Risty Tagor Berikan Pesan Ke Anak: Jangan Pernah Membenci Orang Lain

Silaturahmi ini menjadi simbol pertemuan penting setelah PKS resmi menyatakan dukungannya untuk pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yang akan dilantik pada 20 Oktober mendatang.

PKS juga telah bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan mengajukan kadernya, Suswono, sebagai Calon Wakil Gubernur Jakarta, berpasangan dengan Ridwan Kamil.

Menurut Juru Bicara PKS Muhammad Kholid, pertemuan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kedua partai, yang diakui Sufmi Dasco Ahmad sebagai hal biasa dan sering dilakukan antar partai politik.

Dengan semakin menguatnya koalisi ini, langkah PKS di pemerintahan Prabowo pun kian solid.

BACA JUGA:Pilu, Jennifer Coppen Ungkap Pesan Kerinduan untuk Mendiang Dali Wassink di Momen Setahun Pernikahan

BACA JUGA:PTUN Tunda Putusan Gugatan PDIP soal Penetapan Prabowo-Gibran hingga Setelah Pelantikan, Ini Alasannya!

Kategori :