BACAKORAN.CO - Rangking universitas terbaik di Yogyakarta ternyata sudah banyak diakui secara nasional bahkan ada beberapa yang masuk peringkat internasional.
Bahkan beberapa universitas terbaik di Yogyakarta masuk sudah banyak bekerjasama dengan lembaga luar negeri.
Ada juga universitas terbaik di Yogyakarta yang sudah dimasuki oleh mahasiswa asing.
Yogyakarta yang dikenal sebagai kota pelajar bisa kamu jadikan untuk tempat tujuan kuliah.
Apalagi di kota ini dikenal dengan biaya hidup yang cukup murah dan bisa jadi nilai tambah buat para pelajar.
BACA JUGA:21 Universitas Paling Bergengsi di Indonesia dengan Rangking Tertinggi Versi EduRank 2024
Tim Bacakoran ada nih daftar universitas terbaik di Yogyakarta untuk tujuan kuliah.
Cek dibawah ini ya daftar rangking universitas terbaik di Yogyakarta terbaru.
1. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPNVY)
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPNVY)-Gambar UPN VETERAN Yogyakarta-
Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta (UPNVY) adalah salah satu universitas negeri di Indonesia yang berlokasi di Sleman, Yogyakarta.
Universitas ini didirikan dengan semangat bela negara dan berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan bisnis.
UPNVY terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikannya melalui inovasi, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Salah satu program studi yang populer di UPNVY adalah Teknik Geologi, yang telah mendapatkan akreditasi unggul.
Universitas ini juga terus berkolaborasi dengan berbagai institusi internasional untuk meningkatkan daya saing global.