Meski dalam situasi terjepit, Shin Tae Yong atau STY berharap timnya tak larut dalam kekalahan dari China. Bahkan dia bertekad membawa Pasukan Garuda bangkit di pertandingan-pertandingan selanjutnya yang akan digelar pada November 2024 mendatang.
Rizky Ridho bersama Timnas Indonesia saat persiapkan diri jelang laga melawan China-pssi-
BACA JUGA:Jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan China, Dengarkan Masukan Firman Utina Ini
"Ini bukan akhir dari segalanya. Timnas Indonesia bakal mempersiapkan diri lebih baik untuk pertandingan berikutnya dengan kondisi yang jauh lebih baik,” tukasnya.
Usai pertandingan, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong tetap mengapresiasi penampilan anak asuhnya.
Ini karena Shin Tae Yong atau STY menilai seluruh pemain telah memberikan yang terbaik dan mampu menunjukkan perlawanan di sepanjang pertandingan.
"Walaupun kalah, Timnas Indonesia telah menunjukkan penampilan terbaiknya,” ujar STY dalam sesi konferensi pers seusai laga.
Bagi STY, Garuda telah mencoba dengan berbagai cara untuk dapat mencuri poin. Namun China yang tampil di hadapan pendukung sendiri memiliki motivasi lebih tinggi di pertandingan tersebut.
"Selama kepada China yang telah memenangkan pertandingan ini. Baik Tiongkok maupun Indonesia sebetulnya sama-sama menunjukkan keinginan untuk menang. Akan tetapi, keinginan China jauh lebih besar,” jelasnya.