Ini 7 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar Denmark Open 2024, Dukung Mereka Tanding Hari ini

Kamis 17 Oct 2024 - 09:01 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

Sebelumnya, Rinov/Pitha berjuang di babak 32 besar dengan mengalahkan wakil ChinaCheng Xing/Zhang Chi. Wakil China itu dihajar dengan skor 21-15, 21-9.

"Di babak pertama Denmark Open ini kami melakukan strategi yang cukup baik, dan Alhamdulillah kami menang," ujar Rinov.

BACA JUGA:Sukses Bayar Kekalahan di Indonesia Open, Jojo Mulus ke Babak 16 Besar Denmark Open 2024


Fajar/Rian ketemu wakil Taiwan Fang Chih Lee/Fang Jen Lee di babak 16 besar -pbsi-

"Mungkin lawan cukup tertekan sehingga permainanya menjadi kurang baik, sehingga kami bisa menekan lawan sejak game pertama," lanjutnya.

Ditambahkan Putha, dalam pertandingan ini adalah pertemuan ketiganya dengan pasangan China tersebut. 

"Jadi kami berempat sudah saling mengetahui pola permainan kami masing-masing, tetapi di pertandingan ini saya dan Rinov bisa menjalankan strategi kami dengan baik," jelasnya.

"Kondisi lapangan mungkin hampir sama, hanya untuk shuttlecock jelas terasa perbedaannya dengan yang di gunakan di Finlandia kemarin dan mungkin itu salah satu faktor yang mempengaruhi performa kami hari ini," lanjutnya.

Kategori :