Kalahkan Tim Kampung Sendiri, Jantung Pelatih PSBS Mau Copot

Jumat 18 Oct 2024 - 20:51 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

"Kami sempat tertinggal 2-0 dan kartu merah. Tapi anak-anak pantang menyerah," ujarnya. 

BACA JUGA:PSBS Melesat ke Posisi 8 Usai Permalukan Persik di Kandang, Ini Gegaranya

"Babak kedua bisa membalikkan keadaan dan mempertahankan kemenangan sampai akhir. Saya salut dengan perjuangan pemain," lanjutnya.

Atas kesuksesan mengamankan tiga angka yang tidak mudah ini, Emral mengucapkan teruma kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dengan hadirnya tiga angka ini.

"Kita bersyukur. Terima kasih kepada semuanya yang telah mendukung kita. Terima kasih atas doa-doanya," ucao Emral. 

Meski menang dan senang, Emral mengaku tetap akan evaluasi tim. Menurutnya, para permainan tim layak dievaluasi karena terlalu mudah kebobolan saat duel atas.

Buktinya, dua gol Semen Padang lahir dari sundulan. 

"Tentu kami akan evaluasi. Menang tetap evaluasi. Kita akan perbaiki kekurangan," ujarnya.

"Setelah itu kita konsterasi lawan Borneo FC. Kita akan siapkan taktik untuk lawan tim kuat di kandang lawan," lanjutnya.

 

Kategori :