BACAKORAN.CO - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, yang dikenal luas sebagai BRI saat ini membuka peluang karir melalui program BRILiaN Banking Officer Program (BBOP).
Program rekrutmen BRI ditujukan untuk kandidat yang ingin bergabung di Regional Office Jakarta 1, Regional Office Jakarta 2, dan Regional Office Surabaya.
BRI menawarkan beberapa posisi penting, antara lain Relationship Manager (RM) Dana dan Transaksi, Relationship Manager (RM) Bisnis Konsumer KPR dan Briguna, serta Junior Associate Mantri.
Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terkemuka di Indonesia BRI menyediakan layanan keuangan untuk berbagai segmen nasabah, termasuk individu, usaha kecil dan menengah (UKM) hingga perusahaan besar.
Dengan pembukaan lowongan kerja BRI bertujuan untuk memperkuat timnya dalam memberikan layanan berkualitas tinggi kepada nasabah.
Detail Lowongan Kerja di BRI
1. Posisi: BBOP Tenaga Pemasar
Lokasi: Jakarta Pusat
Posisi yang Ditawarkan:
Relationship Manager (RM) Funding & Transaction
Tugas dan Tanggung Jawab Utama: Mengidentifikasi potensi bisnis dan persaingan dalam bisnis dana, melakukan pemasaran terpadu dengan solusi perbankan yang terintegrasi, serta memonitor portofolio dana dan layanan bank lainnya.
Relationship Manager (RM) Bisnis Konsumer KPR dan Briguna