BACA JUGA:Jika AFC Kabulkan Permintaan Bahrain, Sarankan Indonesia Pindah OFC Aja
Roberto Mancini nanti akan menerima 30 juta euro atau setara dengan Rp504 miliar. Mancini juga dilaporkan mengeluarkan komentar yang tidak pantas kepada para penggemar saat meninggalkan stadion.
Komentar tersebut tersebar di media sosial, meskipun tidak ada rekaman audio yang mendukung. Namun, gerakan mulut Mancini yang terlihat mengatakan sesuatu seperti 'Pergi' menjadi viral di internet dan menuai banyak kritik serta ejekan dari publik.
Sinyal pemecatan Roberto Mancini dari posisi pelatih Timnas Arab Saudi semakin menguat. Berdasarkan informasi yang beredar di berbagai media, terutama yang berasal dari Timur Tengah, ada laporan bahwa pelatih asal Italia tersebut telah digantikan.
Saat ini, Timnas Arab Saudi berada di peringkat ketiga Grup C pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dengan catatan satu kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan.
Dengan hasil tersebut, mereka hanya mengumpulkan lima poin setelah menjalani empat pertandingan. Jumlah poin yang diraih oleh Timnas Arab Saudi sama dengan yang diperoleh oleh Australia di posisi kedua dan Bahrain di posisi keempat. (*)