BACAKORAN.CO - PSM Makassar sedang berburu kemenangan. Dia butuh kemenangan untuk merayakan hari jadinya.
PSM Makassar baru saja merayakan hari jadinya. Tim asal Makassar ini ulang tahun setiap tanggal 2 November.
Pada 2 November 2024, PSM merayakan ulang tahunnya yang ke-109 tahun. Perayaan ulang tahunnya akan semakin sempurna jika bisa dirayakan dengan kemenangan.
Senin malam (4/11), PSM akan berusaha merayakan ulang tahunnya dengan mengemas kemenangan. Mereka di pekan ke-10 Liga 1 2024/2025 akan menjamu Persik Kediri di Stadion Batakan, Balikpapan.
PSM berambisi mewujudkan misinya itu bermodalkan catatan apiknya selama ini. Sejak pekan keenam, PSM belum tersentuh kekalahan.
BACA JUGA:PSM Termotivasi Kalahkan Persebaya di Kandang, Jika Menang Begini Posisi di Klasemen Liga 1
Modal positif ini diharapkan bisa membantunya dalam merayakan pesta ulang tahun dengan kemenangan. Apalagi, dalam laga ini semua pemain siap tempur.
Namun demikian, PSM juga kemungkinan tidak akan mudah merayakan pesta ulang tahun dengan kemenangan. Ini karena lawan yang datang ini bukan sembarangan.
Persik datang dengan catatan mentereng di partai away. Mereka belum terkalahkan selama menjalani laga away musim ini.
Pemain PSM siap tempur mengamankan kemenangan saat menjamu Persik Kediri-lib-
Dengan bekal masing-masing tim, duel di Stadion Batakan ini diprediksi akan berlangsung sengit. Jika misi mulus, PSM akan mendapatkan bonus menduduki peringkat kelima dengan 19 angka.
BACA JUGA:Liga 1 Baru Masuk Pekan 7, Pelatih PSM Sudah Pusing, Ini Gegaranya
Saat ini PSM ada di posisi itu namun dengan modal 16 angka dari 9 laga. Semen Persik jika mampu kalahkan PSM akan mengkudeta posisi PSM di peringkat ke-5.
Saat ini, Persik ada ada di posisi ke-9 dengan 14 angka.
Namun, Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares telah menegaskan kesiapan timnya mengusahakan yang terbaik melawan Persik Kediri.