BACAKORAN.CO - Samsung Galaxy A16 5G sudah menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta smartphone di Indonesia.
Dengan penawaran harga yang terjangkau, smartphone budget terbaru dari Samsung ini mengusung spesifikasi yang cukup menggoda.
Layar besar 6,7 inci, baterai 5000 mAh, dan jaminan pembaruan OS hingga enam tahun, Samsung Galaxy A16 5G layak disebut sebagai raja di segmen budget.
Yuk simak, tim bacakoran.co bahas seberapa worth it sih smartphone ini.
BACA JUGA:Berharap Untung, Samsung Malah Boncos Rp1.891 T Gara-gara AI, Kok Bisa?
BACA JUGA:Gebrakan Baru! Itel S25 Ultra Desain Mewah Rasa Samsung dengan Spek Gahar, Juaranya HP Rp2 Jutaan
Desain
Galaxy A16 5G memiliki desain yang mirip dengan pendahulunya, Galaxy A15.
Dengan tiga lensa kamera belakang yang terletak di sudut kiri atas, smartphone ini tampak modern.
Kamera tersebut terdiri dari lensa utama 50 MP, lensa ultrawide 5 MP, dan lensa makro 2 MMP
Sayangnya, belum ada dukungan stabilisasi berbasis optik (OIS), sehingga pengambilan foto dalam kondisi bergerak bisa jadi sedikit blur.
BACA JUGA:Pembaruan Keamanan Samsung Galaxy S24 Ultra Pada Oktober 2024 Meluncur di AS, Indonesia Kapan?
BACA JUGA:Monster Gawai! Samsung Galaxy Tab S10 Plus, Performa Gahar Tablet Layar 12 Inci Terbaik 2024
Material yang digunakan adalah polikarbonat, dan meskipun memiliki sertifikasi IP54 untuk tahan debu dan cipratan air, sebaiknya jangan coba-coba untuk foto di bawah air.
Untuk pilihan warna, tersedia opsi biru, hitam, hijau, dan abu-abu.
Namun, pilihan warna biru dan hitam mungkin kurang ideal bagi yang tidak suka noda sidik jari karena finishing-nya yang mengkilap.