Bolehkah Menggunakan Serum Wajah Setelah Peeling Serum? Ini Tipsnya!

Sabtu 09 Nov 2024 - 20:28 WIB
Reporter : Melly
Editor : Melly

BACAKORAN.CO - Peeling serum dan serum wajah adalah dua produk perawatan kulit yang sering digunakan untuk mendapatkan kulit sehat, cerah, dan glowing.

Namun, apakah aman untuk langsung mengaplikasikan serum wajah setelah memakai peeling serum?

Yuk, simak penjelasan lengkapnya!

Pertama, mari kamu pahami dulu fungsi dari masing-masing produk ini.

BACA JUGA:Benarkah Serum Implora Dicampur Kelly Bisa Bikin Kulit Glowing? Yuk Simak Faktanya!

BACA JUGA:6 Rekomendasi Serum untuk Kulit Berminyak, Bisa Samarkan Noda Hitam & Bikin Kulit Lembap dan Segar Seharian!

Peeling serum biasanya mengandung bahan aktif seperti AHA atau BHA yang bekerja mengangkat sel kulit mati dan mempercepat regenerasi kulit.

Ini membuat kulit terasa lebih halus dan tampak lebih cerah.

Karena efek eksfoliasinya cukup kuat, peeling serum umumnya hanya digunakan satu hingga dua kali seminggu, tergantung jenis dan kebutuhan kulit.

Di sisi lain, serum wajah adalah produk dengan berbagai manfaat seperti melembapkan, mencerahkan, mengencangkan, atau melawan tanda penuaan.

BACA JUGA:4 Rekomendasi Serum Wardah, Bisa Mengangkat Sel Kulit Mati, Mencegah Penuaan Dini & Bikin Glowing Lho!

BACA JUGA:4 Rekomendasi Serum untuk Mengecilkan Pori-Pori Wajah dan Bikin Kulit Kinclong

Serum ini biasanya digunakan setiap hari untuk memberikan nutrisi pada kulit.

Apakah Boleh Menggunakan Serum Wajah Setelah Peeling Serum?

Jawabannya, boleh, tetapi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Setelah menggunakan peeling serum, kulit akan lebih sensitif.

Kategori :