BACAKORAN.CO – Arsenal sudah lama mengincar penyerang Sporting Lisbon, Viktor Gyokeres. The Gunners sudah mendekatinya pada bursa transfer musim panas Juli 2024 lalu. Kini kesempatan untuk mendatangkan penyerang asal Swedia itu sangat kecil.
Justru sang rival, Manchester United punya kesempatan besar merekrut Gyokeres. Itu karena Setan Merah telah mengontrak Ruben Amorim sebagi pelatih baru menggantikan Erik ten Hag yang baru dipecat pada Oktober 2024 lalu.
Ruben Amorim pelatih yang sangat berjasa dan mampu mengeksploitasi kemampuan Gyokeres hingga bisa menjadi striker tertajam di benua Eropa. Mau bukti? Gyokeres berhasil membantai Manchester dengan mencetak hat-trick di Liga Champions.
Mantan pemain Brighton and Hove Albions ini pindah ke Sporting Lisbon pada bursa transfer musim panas tahin 2023 lalu. Pada musim perdananya, Gyokeres berhasil mencetak 43 gol dari 50 pertandingan di seluruh ajang kompetisi.
Begitu juga pada musim ini, ketajaman Gyokeres masih terjaga dengan baik. Dia menjadi satu-satunya pemain di Eropa yang telah mengemas 23 gol dari 18 pertandingan di semua ajang kompetisi bersama Lisbon.
BACA JUGA: Eliano Reijnders Tak Gentar Berduel dengan Kaoru Mitoma
BACA JUGA:Amorim Tendang Pemain Tak Berguna Bagi Setan Merah
Legenda Arsenal, William Gallas menyarankan kepada mantan klubnya untuk segera melupakan Viktor Gyokeres. Selain itu Gallas juga meminta Arsenal untuk menjual Kai Havertz yang dinilai kurang klop bermain di Arsenal.
“Arsenal harus punya striker baru untuk mengantikan Kai Havertz dan melupakan ambisi untuk merekrut Gyokeres. Kai Havertz tidak akan pernah menjadi pemain yang cocok dengan Arsenal. Dia memang pemain bagus tapi belum menjadi pemain top dunia,” kata William Gallas.
Gallas membandingkan dengan dua rival Arsenal, Manchester City dan Liverpool yang telah memiliki pemain kelas dunia dan bermain pada level yang sangat tinggi. Begitu juga dengan kedalaman skuadnya sungguh sangat sempurna.
“Jika kamu memainkan pemain starting XI sama seperti pekan sebelumnya maka kamu akan drop. Lihat Manchester City dan Liverpool selalu menggunakan pemain yang berbeda di setiap pekannya dan memang mereka punya pemain yang sangat bagus antara pemain inti dan cadangan,” tegasnya.
BACA JUGA: Negosiasi Alot dengan Newcastle, Alexander Isak Terancam Hengkang ke Klub Rival
BACA JUGA:Kevin Diks Bakal Head to Head dengan Penyerang Sayap Lincah Jepang Ini
Untuk mendapatkan pemain berkelas, klub harus mengeluarkan uang yang sangat banyak. Tapi dampak yang dihasilkan cukup signifikan. Itulah mengapa klub harus berkorban demi mendapatkan pemain yang hebat.
“Kita lihat saja akhir musim nanti apakah Gyokeres akan mengikuti jejak Ruben Amorim pindah ke Manchester United. Namun peluang terbesar Amorim sangat mudah untuk mendapatkan Gyokeres untuk bermain di Old Trafford,” tambahnya.