WOW! 685 Peserta SKD CPNS 2024 di Mataram Lulus Passing Grade, Siap-Siap Hadapi Tahap Selanjutnya!

Senin 18 Nov 2024 - 22:24 WIB
Reporter : Ayu
Editor : Ayu

BACAKORAN.CO - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, mengumumkan bahwa 685 peserta tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di daerah tersebut berhasil mencapai nilai atau lulus passing grade.

"Besok pagi, Selasa 19 November 2024 nama-nama peserta yang lulus akan kami umumkan secara terbuka," kata Kepala BKPSDM Kota Mataram Taufik Priyono di Mataram, dilansir bacakoran.co dari laman Antaranews, Senin (18/11). 

Ia menjelaskan bahwa pengumuman hasil tes SKD dilakukan tanpa tahap sanggahan, sehingga hasilnya langsung diumumkan secara final.

Namun, ia menjelaskan bahwa dari 685 peserta yang berhasil memenuhi passing grade atau nilai ambang batas, hanya 233 orang yang dapat melanjutkan ke tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

BACA JUGA:Ayo Cek Hasil SKD CPNS Kemenag 2024! Begini Cara Mudah dan Cepat Lihat Pengumuman Resmi

BACA JUGA:Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024 Resmi Dibuka, Buruan Cek Link Disini! Ada Nama Indah, Muhammad dan Putri

Pasalnya, Kota Mataram hanya memiliki 93 formasi CPNS untuk tahun 2024. 

Sesuai aturan, setiap formasi hanya dapat diikuti oleh tiga peserta terbaik yang lulus passing grade, sehingga total peserta yang berhak melanjutkan ke tahap SKB dibatasi.

"Untuk jadwal pelaksanaan tes SKB akan diumumkan selanjutnya," katanya.

Taufik menambahkan bahwa pembahasan terkait tes SKB sedang berlangsung mulai 18 hingga 20 November di Denpasar. 

BACA JUGA:Ada Nama Nurul, Muhammad dan Asep, Ini 69 Link dan Cara Cek Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024 Terbaru

BACA JUGA:Sudah Keluar! Hasil Pengumuman SKD CPNS 2024 Hari ini, Berikut Jadwal Pelaksanaan SKB Resmi dari BKN

Pertemuan tersebut melibatkan BKN dan akan membahas jadwal serta pembagian lokasi pelaksanaan tes SKB.

"Insya Allah, pekan ini sudah ada informasi jadwal dan lokasi pelaksanaan tes SKB," katanya.

Menurutnya, dari total 1.926 pelamar CPNS yang lolos seleksi administrasi di Kota Mataram, 88 di antaranya tidak mengikuti tes SKD dan dinyatakan gugur secara otomatis. 

Kategori :