Dugaan Korban Pembunuhan! Wanita Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumah Sendirian

Minggu 24 Nov 2024 - 04:58 WIB
Reporter : Nurul
Editor : Desta

BACAKORAN.CO - Warga di Jalan Teluk Leok, RT 01/RW 01, Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai Timur, Kota Pekanbaru, terkejut setelah ditemukan mayat seorang Wanita yang diduga korban pembunuhan.

Menurut dugaan sementara, wanita tersebut diduga menjadi korban pembunuhan pada Rabu, 20 November 2024, sekitar pukul 04.30 WIB.

Korban diketahui bernama Wahyuni, seorang wanita berusia 36 tahun yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Pekanbaru, Kompol Bery Juana Putra, mengungkapkan bahwa korban, Wahyuni, tinggal bersama suami dan kakeknya yang berusia 73 tahun di rumah yang menjadi lokasi kejadian.

BACA JUGA:Dugaan Pelecehan Seksual di Perusahaan BUMN Semarang, Mahasiswi Magang Jadi Korban, Begini Kronologinya!

BACA JUGA:Gagal Nyalip Truk, Pengendara Motor Di Jember Tewas Terlindas Dan Satu Mengalami Luka Ringan

Nasip, seorang warga berusia 73 tahun, menjadi saksi pertama yang menemukan jenazah wanita korban setelah mendengar suara seperti orang yang tercekik.

Saat memeriksa, Nasip menemukan korban yang bernama Wahyuni sudah meninggal dengan luka parah di kepala dan hidung.

Menurut analisis sementara, luka-luka yang ditemukan pada tubuh korban menunjukkan tanda-tanda penggunaan benda tajam.

Dilansir dari TribunPekanbaru.com, sebelum menemukan korban meninggal, Nasip sempat memeriksa pintu rumah yang ternyata tidak terkunci.

BACA JUGA:Viral! Aksi Sadis Penganiayaan Terhadap Bocah 10 Tahun di Tangerang, Diduga Karena Curi Uang Rp 700 Ribu

BACA JUGA:Bocah Hanyut Terseret Arus Saat Main Air di Hujan Deras, Ibu Palembang Histeris Saat Pencarian Belum Berhasil

Setelah peristiwa tersebut, laporan resmi mengenai korban pembunuhan ini segera disusun dengan rinci dan disampaikan kepada pihak kepolisian untuk ditindaklanjuti.

Sekitar pukul 05.00 WIB, tim gabungan dari Polsek Rumbai Pesisir dan Satreskrim Polresta Pekanbaru tiba di lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan terhadap korban dan olah TKP.

Hasil olah TKP mengungkapkan beberapa barang bukti, termasuk sebuah bantal, pakaian korban berwarna merah, dan sebuah selimut.

Kategori :