
BACAKORAN.CO - Anda yang akan mudik ke Jawa dari Jakarta tidak usah risau dengan macet. Ini karena mulai hari ini (27/3), jalan dari Cikampek ke arah Jawa akan diberlakukan contraflow.
Rekayasa lalu lintas contraflow di Tol Cikampek diberlakukan setelah dilakukan koordinasi bersama antara Korlantas Polri bersama Polda Jawa Barat.
Lalu lintas contraflow akan diberlakukan mulai hari ini (27/3) setelah melihat kepadatan kendaraan di Tol Cikampek. Kepadatan lalu lintas itu terpantau sejak pagi ini (27/3).
“Pagi ini arus lalu lintas cukup padat maka dari itu Korlantas Polri dengan Polda Jawa Barat melakukan contraflow awal, contraflow tahap 1 pada KM 55-160 dan KM 162- KM 169,” terang Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho Kamis (27/3).
BACA JUGA:Buka 24 Jam, 6.180 Masjid Ramah Siap Menyambut Pemudik, Daerah Ini Terbanyak
Agus meyakini, langkah melakukan rekayasa lalu lintas contraflow ini menjadi solusi memecah kemacetan. Sehingga masyarakat yang menjalani mudik tidak terjebak dalam kelelahan.
Dengan kebijakan conftraflow ini, diharapkan bisa memperlancar kondisi lalu lintas menuju Trans Jawa.
Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho-humas polri-
“Ini tentunya berkaitan dengan kondisi rest area sehingga untuk memperlancar arus menuju Trans Jawa kami melakukan contraflow tahap pertama,” tukasnya.
Langkah menerapkan contraflow ini diprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada hari ini dan besok (28/3). Sinyalnya adalah sekolah sudah libur dan para pekerja kantoran sudah menerapkan kebijakan work from anywhere (WFA).
BACA JUGA:Mudik Membludak! Harga Tiket Bus Melonjak 80%, Pemudik Terpaksa Bayar Mahal
Sebelumnya Korlantas Polri menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kepadatan di Tol Jakarta-Cikampek saat mudik Lebaran.
Jika contraflow mulai diberlakukan hari ini (27/3), maka langkah menerapkan one way akan diterapkan mulai Jumat, 28 Maret 2025.
Menurut kalender, Lebaran Idulfitri akan dirayakan pada 31 Maret 2025. Sementara libur cuti bersama nasional berlaku pada 31 Maret hingga 7 April 2025.