Ayu Aulia Ungkap Awal Pertemuan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana dan Minta Tes DNA Segera Dilakukan!

Minggu 30 Mar 2025 - 06:24 WIB
Reporter : Yanti D.P
Editor : Yanti D.P
Ayu Aulia Ungkap Awal Pertemuan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana dan Minta Tes DNA Segera Dilakukan!

BACAKORAN.CO - Nama Ayu Aulia menjadi sorotan terkait dugaan perselingkuhan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana.

Ayu Aulia memberikan beberapa poin penjelasan mengenai pemberitaan yang sedang heboh atas dugaan perselingkuhan tersebut.

Dalam penjelasan tersebut Ayu Aulia mengatakan pertemuan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana terjadi di 2021 bulan Juni.

Tapi pada saat itu kondisi Lisa sudah dalam keadaan hamil dan pada September 2021 bisa memintanya untuk berkunjung ke dokter kandungan.

BACA JUGA:Bukan Sekedar Bantuan Kuliah, Lisa Mariana Ungkap Pertemuan dengan Ridwan Kamil di Wyndham Hotel, Ternyata

BACA JUGA:Terungkap! Ridwan Kamil dan Lina Mariana Ternyata Dikenalkan oleh Selebgram Ayu Aulia

"Bapak RK bertemu dengan beliau di bulan Juni, tapi bulan September saya USG dia dan sudah 4 bulan. Lalu Januari lahir," kata Ayu ditemui di Senopati, Jakarta Selatan, dikutip Bacakoran.co dari Suara.com, Minggu (30/3/2025).

"Januari sudah lahir, apa itu mungkin anaknya?" sambungnya.

Ayu Aulia juga menginginkan agar Lisa Mariana tidak mengarang cerita dan jika pun bisa mengatakan bahwa anak tersebut adalah anak Ridwan Kamil, ia harus melakukan tes DNA.

Warganet pun menduga jika Ayu Aulia hanya ingin panjat sosial atau cari sensasi dalam kasus dugaan perselingkuhan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana.

BACA JUGA:Aduh! Ridwan Kamil Disebut Biayai Kuliah Lisa Mariana Karena Bohay Bukan Karena Rasa Empati

BACA JUGA:Ridwan Kamil Terseret Dugaan Kasus Korupsi Bank BJB, KPK Akan Jadwalkan Pemeriksaan Usai Lebaran

"Saya nggak perlu cari panggung, saya enak, hidup tenang," jelas Ayu Aulia. 

Ayu Aulia menjelaskan jika ia dan Lisa Mariana memang pernah berteman, pada saat itu karena mereka sama-sama pernah ada di dunia modelling namun tidak secara intens. 

"Karena profesional aja, sama-sama model. Bukan teman dekat juga," katanya.

Kategori :